Pemkab Jayapura Memberikan Bantuan untuk Pengungsi Wamena

Jum'at, 04 Oktober 2019 - 22:12 WIB
Pemkab Jayapura Memberikan Bantuan untuk Pengungsi Wamena
Pemkab Jayapura Memberikan Bantuan untuk Pengungsi Wamena
A A A
SENTANI - Pemerintah Kabupaten Jayapura telah memberikan bantuan bagi para pengungsi pasca kerusuhan di Wamena. “ Walaupun seadanya, kami sudah memberikan bantuan. Makanan, pakaian layak pakai dan obat-obatan untuk digunakan selama masa pengungsian disini. Sementara untuk ke wamena sudah terkirim bantuan sebanyak enam ton lebih,” ujar Bupati Jayapura Mathius Awoitauw di Sentani, Selasa (1/10/2019).

Jumlah pengungsi dari Wamena dan sekitarnya yang ada di Jayapura kurang lebih 3.972 jiwa. Pemerintah dan berbagai pihak termasuk TNI, dan Polri telah memberikan tempat yang nyaman untuk sementara bagi mereka.

“Sudah ada sejumlah posko yang dibuka untuk menampung mereka. Ada di Lanud Silas Papare, Yonif 751 Raider Sentani, di Rindam Ifar Gunung, ada juga ikatan-ikatan keluarga disini yang langsung memberikan tempat sebagai posko penampungan,” jelasnya.

Menurut Bupati, dengan jumlah yang akan terus bertambah bagi pengungsi dari Wamena ke Sentani, Pemerintah Daerah mempercayakan TNI dan Polri di daerah ini untuk membantu dan melayani mereka. Tentunya dibantu oleh kerabat keluarga dari para pengungsi ini.

Bupati juga mengimbau kepada semua masyarakat di Kabupaten Jayapura untuk tetap menjaga ketertiban dan kantibmas di lingkungan masing-masing. Karena menurutnya, kondisi aman belum tentu tidak ada pihak lain yang memanfaatkan situasi ini.

Untuk itu, ketika ada hal-hal yang mencurigakan dan berujung kepada kerusahan, tahu yang bersifat provokatif di tengah masyarakat segera laporkan kepada pihak berwajib.

“Pasti mereka tinggal sampai suasana aman dulu baru bisa balik ke Wamena, kalau untuk kembali ke kampung mereka masing-masing saya rasa itu sulit. Karena mereka sudah terbiasa dengan kehidupan dan kerja mereka di sini,” ungkapnya.

Sementara itu, Musmulyadi koordinator pengungsi masyarakat Minang Sumatra Barat yang saat ini sudah membuka posko di Sentani mengaku sangat membutuhkan dukungan bagi para pengungsi yang sudah ada di Sentani pasca kerusuhan.

“ Yang dibutuhkan saat ini adalah pakaian layak pakai bagi anak-anak dan orang dewasa, makanan serta obat-obatan. Jumlah warga pengungsi secara khusus dari Sumatera Barat saat ini di Sentani dan yang akan turun dari Wamena mencapai seribu orang,” tuturnya.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0837 seconds (0.1#10.140)