Tempat Penyulingan Minyak Ilegal Meledak, 1 Warga Luka Bakar

Senin, 02 September 2019 - 14:43 WIB
Tempat Penyulingan Minyak...
Tempat Penyulingan Minyak Ilegal Meledak, 1 Warga Luka Bakar
A A A
MUSI BANYUASIN - Tempat penyulingan minyak ilegal kembali meledak di Kabupaten Musi Banyuasin, Sumsel. Kejadian kali ini terjadi di Desa Sugiwaras Kecamatan Babat Toman mengakibatkan satu korban luka bakar. Ledakan diduga berasal dari tungku minyak yang meledak, sehingga menyambar berbagai fasilitas di sekitar tempat masak minyak. Dengan cepat api menyambar apapun yang ada di sekitar termasuk dua mobil.

Pekerja dan warga yang mengetahui kejadian itu langsung bergotong royong melakukan pemadaman dengan menyiramkan air.

Camat Babat Toman, Muhammad Aswin membenarkan telah terjadi kebakaran tempat penyulingan minyak, dimana lokasi tersebut berada tidak jauh dari simpang masuk pabrik karet PT Pinago Utama Km 2 Desa Sugiwaras.

"Sore kemarin terbakar. Dari warga sekitar, api berasal dari mesin pompa dan menyambar tungku minyak, seketika api dengan cepat membesar dan merambat kebangunan yang ada di lokasi kejadian. Satu warga luka bakar dan sudah mendapatkan perawatan medis," kata dia, Senin (2/9/2019).

Terpisah, Kepala Desa Sugiwaras Zainal, mengatakan lokasi tersebut masuk dalam wilayahnya. Dan sebagai Kepala Desa Sugiwaras, Pihak pemerintahan desa tak tahu aktifitas tersebut.

"Kalau dari pemerintah desa kami tidak tahu hal ini, kalau masalah izin kita bisa pastikan tidak ada alias illegal," tandas dia.

Sebelumnya, tempat penyulingan minyak juga meledak di tengah pemukiman warga pada Kamis (19/8/2019) lalu di Kelurahan Babat Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Muba, Sumsel.
(sms)
Berita Terkait
Sumur Minyak Ilegal...
Sumur Minyak Ilegal di Muba Meledak, 1 Pekerja Tewas Terbakar
Api Ledakan di Sumur...
Api Ledakan di Sumur Minyak Ilegal di Jambi Berhasil Dipadamkan
Sumur Minyak Mentah...
Sumur Minyak Mentah Ilegal di Muba Kembali Meledak dan Terbakar
2 Penambang Terluka...
2 Penambang Terluka Saat Sumur Minyak Ilegal di Sumsel Meledak
Sumur Minyak Ilegal...
Sumur Minyak Ilegal di Tahura STS Jambi Meledak, 3 Orang Ditetapkan Tersangka
Memasuki Hari ke-9,...
Memasuki Hari ke-9, Kebakaran Sumur Minyak Ilegal di Batanghari Masih Membara
Berita Terkini
Pembunuh Aipda Fajar...
Pembunuh Aipda Fajar Dipindah ke Polda Sultra karena Faktor Keamanan
3 jam yang lalu
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Ratusan Siswa di Bintan
3 jam yang lalu
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
4 jam yang lalu
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
4 jam yang lalu
Sejumlah Ruas Jalan...
Sejumlah Ruas Jalan Macet Parah Imbas Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok
4 jam yang lalu
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
5 jam yang lalu
Infografis
Maladewa Larang Tempat...
Maladewa Larang Tempat Wisata Mewahnya Dikunjungi Warga Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved