BNPB Deteksi Sebaran Asap Meluas di Riau

Sabtu, 10 Agustus 2019 - 12:46 WIB
BNPB Deteksi Sebaran...
BNPB Deteksi Sebaran Asap Meluas di Riau
A A A
JAKARTA - Asap terdeteksi di wilayah Riau, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Tengah, mengarah ke Tenggara dan Utara. Tidak terdeteksi transboundary haze atau asap tidak masuk ke negeri tetangga yaitu Singapura dan Malaysia.

“Sebaran asap makin meluas dan tambah banyak baik di wilayah Riau atau Kalimantan Tengah,” kata Plt Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB Agus Wibowo dalam keterangan tertulis yang diterima SINDOnews, Sabtu (10/8/2019).

Kondisi tersebut menyebabkan kualitas udara di Kota Pekanbaru menurun pada tingkat kurang sehat (Konsentrasi PM10 173) dan di Kota Palangkaraya kualitas udara pada tingkat sedang (konsentrasi PM10 126).

Hotspot kategori sedang dan tinggi hasil pantauan satelit pada pukul 07.00 WIB di Riau ada 126 titik, Jambi 4 titik, Sumatera Selatan 13, Kalimantan Barat 533 titik, Kalimantan Tengah 159 titik, dan Kalimantan Selatan 13 titik.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1184 seconds (0.1#10.140)