Kebakaran Hutan, Dinkes Riau Sebar 16.000 Masker

Kamis, 01 Agustus 2019 - 23:29 WIB
Kebakaran Hutan, Dinkes...
Kebakaran Hutan, Dinkes Riau Sebar 16.000 Masker
A A A
PEKANBARU - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Provinsi Riau hingga saat ini belum berhasil ditangani. Bahkan sudah banyak warga terdampak penyakit karena menghirup udara tidak sehat.

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Riau kembali melakukan pembagian masker ke masyarakat khususnya kepada warga Pekanbaru. Sampai hari ini, 16.000 masker dibagikan ke warga khusus pengendara dan pejalan kaki.

"Dalam dua hari ini, kita sudah bagikan sebanyak 16.000 masker. Pembagian masker dikhususkan di jalan raya," ucap Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir, Kamis (1/8/2019).

Mimi menjelaskan, untuk hari ini Dinkes Riau membagikan sebanyak 2.000 masker. Pembagian dilakukan petugas di pertingaan Jalan Jendral Sudirman Gajah Mada dan simpang Diponegoro-Gajah Mada.

"Hari ini kita fokuskan di dekat polda dan depan rumah dinas gubernur. Pada 30 Juli kita bagikan sebanyak 14.000 masker," imbuh Mimi.

Dia mengatakan, pembagian masker juga dilakukan oleh Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi Riau. Hal tersebut sebagai salah satu antisipasi dalam pencegahan dampak buruk dari kabut asap tersebut.

"Pembagian masker ini dilakukan untuk menghindari warga dari gangguan infeksi saluran pernapasan akut atau ISPA akibat menghirup kabut asap,” imbuhnya.

Sementara itu di Kabupaten Pelalawan sudah 721 warga terpapar ISPA. Pelalawan merupakan daerah terparah terdampak kebakaran hutan di Riau. Sebanyak tiga helikopter dikerahkan untuk memadamkan kebakaran hutan.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1187 seconds (0.1#10.140)