Warga Sebut Pencuri di SDN 1 Sidorejo yang Terekam CCTV 'Udin Pocong'

Rabu, 03 Juli 2019 - 14:14 WIB
Warga Sebut Pencuri...
Warga Sebut Pencuri di SDN 1 Sidorejo yang Terekam CCTV 'Udin Pocong'
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Setelah foto wajah pelaku pembobol SDN 1 Sidorejo, Kecamatan Arut Selatan (Arsel), Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng tersebar luas atas pemberitaan sindonews.com, banyak warga yang memberika informasi.

Menurut sejumlah warga Pangkalan Bun, wajah tersebut diduga kuat adalah Sabarudin (38) alias Udin Pocong yang pernah tinggal di Kelurahan Raja Seberang. "Ia saya yakin 100% itu foto wajah Udin Pocong, sering lewat depan rumah saya. Bahkan semalam dia tu pakai baju yang mirip dengan baju yang terlihat di CCT V itu," ujar warga Kelurahan Raja, Citra Rahmadani memberitahu MNC Media, Rabu (3/7/2019). (Baca: Bobol SDN 1 Sidorejo Pangkalan Bun, Pencuri Ini Terekam CCTV).

Tak hanya Citra, warga Kelurahan Raja, Endang Wahyudi bahkan memberi informasi yang mengejutkan. Udin Pocong tersebut merupakan pelaku pencurian di Masjid Sirajul Muhtadin pada 28 Oktober 2018 lalu. Namun sebelum berhasil mencuri barang di dalam masjid, pelaku terjatuh dari lantai dua masjid hingga patah tulang.

"Itu foto Udin pocong, pembobol Masjid sirajul. Saya ingat betul, soalnya dulu dia pernah 2 sampai 3 kali ke warung saya di nawarin jam,jaket dan baju. kemungkinan itu hasil curiannya,untung aku tidak pernah mau beli," katanya.

Sebelumnya, Seorang pencuri terekam kamera CCTV saat menggasak sejumlah barang berharga di ruang guru SDN 1 Sidorejo, Kecamatan Arut Selatan (Arsel), Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng. Selain menggasak sejumlah barang, pelaku juga merusak semua laci meja guru, hancurkan LCD Komputer, Kamera CCTV dan Proyektor.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0995 seconds (0.1#10.140)