Gelombang Tinggi 4 Meter Ancam Perairan Selatan Jateng
A
A
A
SEMARANG - Gelombang tinggi hingga empat meter berpotensi terjadi di perairan selatan Jawa Tengah (Jateng). Masyarakat yang tinggal di kawasan tersebut dan aktivitas pelayaran diimbau berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang merilis informasi prakiraan cuaca berdasarkan citra satelit cuaca pada pukul 06.10 WIB. Prakiraan berlaku hari ini Kamis (14/6/2019) hingga pukul 19.00 WIB.
"Tinggi gelombang di Laut Jawa 0,2-1,5 meter dan tinggi gelombang di Perairan Selatan Jawa Tengah 1,5-4 meter," ujar prakirawan BMKG, Giyarto.
Dia juga menyebut, Semarang pada umumnya cerah berawan. Angin bertiup dari arah utara - tenggara dengan kecepatan 10-25 kilometer per jam. Sedangkan suhu udara berkisar antara 26-34 derajat Celsius dan kelembaban udara berkisar 50-80 %.
"Jawa Tengah umumnya cerah berawan, berpotensi hujan ringan lokal tersebar di wilayah Jateng pada sore-awal malam hari kecuali pantura timur berpotensi hujan pada pagi hari," tuturnya.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas II Ahmad Yani Semarang merilis informasi prakiraan cuaca berdasarkan citra satelit cuaca pada pukul 06.10 WIB. Prakiraan berlaku hari ini Kamis (14/6/2019) hingga pukul 19.00 WIB.
"Tinggi gelombang di Laut Jawa 0,2-1,5 meter dan tinggi gelombang di Perairan Selatan Jawa Tengah 1,5-4 meter," ujar prakirawan BMKG, Giyarto.
Dia juga menyebut, Semarang pada umumnya cerah berawan. Angin bertiup dari arah utara - tenggara dengan kecepatan 10-25 kilometer per jam. Sedangkan suhu udara berkisar antara 26-34 derajat Celsius dan kelembaban udara berkisar 50-80 %.
"Jawa Tengah umumnya cerah berawan, berpotensi hujan ringan lokal tersebar di wilayah Jateng pada sore-awal malam hari kecuali pantura timur berpotensi hujan pada pagi hari," tuturnya.
(rhs)