Penjemputan Logistik Pemilu Pulau Enggano Pakai Kapal Perang Terkendala Gelombang Tinggi

Kamis, 18 April 2019 - 15:03 WIB
Penjemputan Logistik...
Penjemputan Logistik Pemilu Pulau Enggano Pakai Kapal Perang Terkendala Gelombang Tinggi
A A A
ENGGANO - Penjemputan logistik Pemilu Pulau Enggano Kabupaten Bengkulu Utara terkendala gelombang tinggi. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bengkulu menyatakan, hingga tanggal 23 April mendatang gelombang tinggi 4 hingga 6 meter akan terjadi di Perairan Laut Provinsi Bengkulu, Rabu (18/4/2019).

Keterangan pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Utara, menggunakan kapal perang TNI Angkatan Laut KRI Kurau 856, penjemputan arus balik logistik pemilu Pulau Enggano dijadwalkan akan dilakukan pada Selasa 22 April 2019 mendatang.

Alternatif penjemputan lain menggunakan angkutan udara terkendala dengan banyaknya jumlah kotak suara yang mencapai 73 kotak. Jumlah tersebut tidak memungkinkan armada udara dapat melaksanakan dalam satu kali angkut.

"Saat ini kita masih berkoordinasi dengan Armada KRI Kurau 856, apakah akan menggunakan fasilitas mereka lagi dalam penjemputan logistik ke Pulau Enggano. Melihat berita dari BMKG, bahwa cuaca dan gelombang sangat tinggi, ini perlu pemikiran kita bersama alternatif apa yang bisa kita gunakan,” kata Ketua KPU Bengkulu Utara, Roges Mawansyah.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4454 seconds (0.1#10.140)