Wujudkan Kabupaten Sehat, Mabisaka dan Pengurus Bakti Husada Cabang Muba Dikukuhkan

Jum'at, 01 Maret 2019 - 00:11 WIB
Wujudkan Kabupaten Sehat, Mabisaka dan Pengurus Bakti Husada Cabang Muba Dikukuhkan
Wujudkan Kabupaten Sehat, Mabisaka dan Pengurus Bakti Husada Cabang Muba Dikukuhkan
A A A
SEKAYU - Pengurus Majelis Pembimbing dan Pimpinan Pengurus Saka Bakti Husada Cabang Kabupaten Musi Banyuasin Masa Bakti 2019-2024 dikukuhkan. Pengukuhan digelar di auditorium Pemkab Muba, Kamis (28/2/2019).

Jajaran Pengurus Mabisaka Bakti Husada dilantik langsung Sekretaris Daerah Kabupaten Muba Apriyadi yang merupakan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Muba, di mana yang dilantik sebagai Ketua Pengurus Mabisaka yakni Plt Kepala Dinas Kesehatan Muba Azmi Dariusmansyah. Selanjutnya Azmi melantik Pengurus Saka Bakti Husada yang diketuai Salim.

Pada kesempatan tersebut Sekda Muba dalam sambutannya berharap kepada jajaran pengurus yang tergabung dalam Saka Bakti Husada terus bekerja dan berkarya untuk lebih membesarkan lagi keberadaan Gerakan Pramuka di Bumi Serasan Sekate, dalam hal-hal yang dapat memberikan manfaat kepada masyarakat terutama manfaat dalam bidang kesehatan.

"Harus siap menjadi yang terdepan membantu pemeritah melalui organisasi ini, terutama tantangan kita untuk mewujudkan Kabupaten Muba, Kabupaten Sehat Tahun 2019," ucapnya.

Seain itu Apriyadi mengajak pengurus Saka Bakti Husada yang seluruhnya berasal dari Dinas Kesehatan Muba untuk membantu mensukseskan hajatan besar yang akan diseenggarakan di Muba yakni acara Pertemuan Daerah Kontak Tani Nelayan Andalan Sumsel pada tanggal 24 Juni 2019, yang melibatkan sekitar 3.000 - 4.000 peserta serta tamu dari luar Muba.

"Oleh karena itu silahkan nanti manfaatkan solidaritas kakak-kakak membantu mensukseskan acara ini," imbuhnya.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Muba dr Azmi Dariusmansyah mengatakan Saka Bakti Husada akan terus melakukan pembinaan sampai ke 28 puskesmas dalam Kabupaten Muba, dan berharap kepada seluruh pengurus yang telah dilantik untuk mendukung setiap kegiatan yang dilaksanakan.

"Salah satu kegiatan yang akan dilaksanakan Saka Bakti Husada yaitu Perkemahan di Desa Bandar Jaya Kecamatan Sekayu, setelah penyelenggaraan Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif 2019," tuturnya.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7458 seconds (0.1#10.140)