Mayat Perempuan dalam Karung Diduga Korban Pembunuhan di Kendal

Sabtu, 23 Februari 2019 - 02:30 WIB
Mayat Perempuan dalam...
Mayat Perempuan dalam Karung Diduga Korban Pembunuhan di Kendal
A A A
JEPARA - Mayat perempuan dalam karung yang ditemukan di perairan Jepara diduga korban pembunuhan di Kendal beberapa waktu lalu. Dugaan itu muncul berdasarkan ciri-ciri dan luka tusuk di tubuh korban.

Kasatreskrim Polres Jepara AKP Mukti Wibowo, mengatakan jasad korban setelah dievakuasi langsung dibawa ke RSUD Kartini untuk proses identifikasi. Hasil pemeriksaan sementara terdapat luka tusuk di leher dan bawah ketiak.

"Ciri-cirinya sama dengan korban pembunuhan di Kendal. Di antaranya ada luka tusuk di leher dan luka tusuk di bawah ketiak. Tapi untuk memastikan kami akan melakukan identifikasi lebih mendalam," ujar dia, Jumat (22/2/2019).

(Baca juga: Dibunuh, Jasad Sri Dimasukkan Karung Lalu Dibuang ke Laut)


Dia melanjutkan, kini berkoordinasi dengan Polres Kendal untuk memastikan identitas korban. Dia menyebut saat ini pihaknya akan menyelidiki mayat perempuan tersebut dengan Polres Kendal. Sebab, hingga kini polisi masih mencari jasad korban bernama Sri Setijawati (48), warga Pandeanlamper Gayamsari Kota Semarang.

"Kami masih koordinasikan dengan Polres Kendal, apakah korban benar Sri Setijawati. Karena korban pembunuhan itu masih dinyatakan hilang," tegasnya.

Sekadar diketahui, kasus pembunuhan Sri terbongkar setelah Ashar (31) menyerahkan diri ke polisi. Pelaku nekat membunuh Sri di tempat tinggalnya di Perumahan Witjitraland Langenharjo Kendal pada Rabu 13 Februari.

Peristiwa bermula saat korban datang menagih utang. Bukannya membayar, pelaku justru terpancing emosi hingga mengambil gunting untuk ditusukkan ke leher korban hingga tewas.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1045 seconds (0.1#10.140)