Dibantu Alat Berat, Petugas Bersihkan Rumah Korban Tanggul Jebol
A
A
A
BANDUNG - Proses pembersihan terhadap rumah, kendaraan, dan fasilitas warga korban banjir bandang akibat tanggul jebol di Kompleks Jati Endah Regency, Kelurahan Jati Endah, Kecamatan Cilengkrang, Kabupaten Bandung telah dimulai. Sejumlah alat berat dikerahkan untuk mengambil bebatuan, lumpur, dan material lainnya yang berserakan di sekitar lokasi. Puluhan personel dari TNI, Polri, relawan, dan BPBD masih melakukan pembersihan. Tanggul yang jebol pun mulai ditangani petugas dibantu tim relawan.
Pantauan SINDOnews di lokasi, lumpur dan material batu dan kayu masuk ke beberapa rumah warga. Begitupun dengan material batu menumpuk di halaman rumah warga terdampak.
Proses pembersihan sempat terganggu, akibat banyaknya warga yang ingin melihat ke lokasi. Petugas terpaksa menghalau warga agar tidak mendekati lokasi. Banyaknya sepeda motor sempat membuat proses evaluasi kendaraan terganggu.
Salah seorang warga yang terdampak banjir bandang, Yana mengaku, rumahnya termasuk terkena dampak banjir. Namun dia mengaku beruntung, bisa menyelamatkan diri karena air yang masuk tidak terlalu besar.
“Kejadiannya jam 12 an malam. Saat mendengar ada air, saya dan keluarga langsung lari ke tempat aman. Alhamdulillah masih selamat,” kata dia.
Pantauan SINDOnews di lokasi, lumpur dan material batu dan kayu masuk ke beberapa rumah warga. Begitupun dengan material batu menumpuk di halaman rumah warga terdampak.
Proses pembersihan sempat terganggu, akibat banyaknya warga yang ingin melihat ke lokasi. Petugas terpaksa menghalau warga agar tidak mendekati lokasi. Banyaknya sepeda motor sempat membuat proses evaluasi kendaraan terganggu.
Salah seorang warga yang terdampak banjir bandang, Yana mengaku, rumahnya termasuk terkena dampak banjir. Namun dia mengaku beruntung, bisa menyelamatkan diri karena air yang masuk tidak terlalu besar.
“Kejadiannya jam 12 an malam. Saat mendengar ada air, saya dan keluarga langsung lari ke tempat aman. Alhamdulillah masih selamat,” kata dia.
(sms)