Warga OKI Siap All Out Menangkan Alex Noerdin Menuju DPR RI

Minggu, 27 Januari 2019 - 12:34 WIB
Warga OKI Siap All Out...
Warga OKI Siap All Out Menangkan Alex Noerdin Menuju DPR RI
A A A
OGAN KOMERING ILIR - Ribuan warga Jejawi Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sabtu (26/1/2019) antusias menyambut kedatangan caleg DPR RI Partai Golkar nomor urut dua Dapil Sumsel II Alex Noerdin. Bahkan mantan orang nomor satu di Sumsel itu dinilai warga OKI sebagai Bapak Pembangunan di Sumsel.

"Kami warga OKI khususnya di Jejawi sangat merasakan kontribusi pak Alex selama menjadi gubernur Sumsel dua periode, Bapak Alex sangat pantas disematkan sebagai bapak pembangunan. Pokoknya kami siap memenangkan beliau duduk di DPR RI," ungkap tokoh Masyarakat OKI, H Djunaidi.

Menurutnya, alasan yang paling mendasar mengantarkan Alex Noerdin menjadi DPR RI Sumsel adalah supaya bisa mengawal dan melanjutkan pembangunan Sumsel.

"Kami berharap ketika beliau duduk di DPR RI bisa tetap mengawal dan melanjutkan pembangunan di Sumsel dan beliau juga sudah terbukti membangun Sumsel dengan maju," tegasnya.

Dia menambahkan, warga OKI khususnya, menargetkan akan mengantarkan Alex Noerdin bisa duduk menjadi ketua DPR RI. "Ini harga mati, Sumsel harus lebih maju lagi dan pak Alex kami berharap bisa berkontribusi," cetusnya.

Sementara itu, Alex Noerdin dalam kesempatan tersebut meminta warga OKI khususnya di Jejawi mendoakan dirinya supaya tetap amanah. "Saya mohon doa warga OKI semuanya, Insya Allah pengabdian ini akan berlanjut untuk kebaikan Sumsel," ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, mantan Ketua Bupati se-Indonesia ini juga membagikan dan membuat sebanyak 1.500 asuransi gratis untuk warga prasejahtera di OKI.

"Insya Allah kalau saya mendapatkan amanah, program asuransi gratis seperti yang sudah saya terapkan ketika menjadi gubernur akan berlanjut kembali, saya mohon doa masyarakat OKI agar selalu diberikan kesehatan dan tetap amanah," pungkasnya.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8682 seconds (0.1#10.140)