5.000 Personel Gabungan Amankan Harlah Muslimat NU

Minggu, 27 Januari 2019 - 10:36 WIB
5.000 Personel Gabungan...
5.000 Personel Gabungan Amankan Harlah Muslimat NU
A A A
JAKARTA - Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) dari seluruh provinsi di Indonesia mengikuti kegiatan Maulidurrasul-Harlah 73 Tahun Muslimat NU dan Doa untuk Keselamatan Bangsa di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Minggu (27/1/2019).

Untuk pengamanan, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono mengatakan, sebanyak 5.000 personel kepolisian dikerahkan. "Pengamanan kegiatan tersebut kita kerahkan 5.000 personel gabungan TNI, Polri, dan Pemprov DKI," ujarnya pada wartawan, Minggu (27/1/2019).

Menurut dia, pengamanan tersebut dilakukan sesuai SOP yang ada, yakni dengan pola empat ring. Ring pertama pengamanan dilakukan di Stadion SUGBK, ring kedua di area akses ring road, ketiga di akses masuk ring road, dan keempat di luar kawasan SUGBK. "Kami juga menyiapkan Polwan berhijab," tuturnya.

Dia menambahkan, untuk area parkir pun polisi sudah menyiapkan personelnya guna pengamanan, yakni di belakang gwdung DPR/MPR, samping hotel Mulia, dan parkir timur. Sejauh ini, situasi dalam kegiatan tersebut pun aman dan terkendali.
(wib)
Berita Terkait
7 Sanksi Pelanggar yang...
7 Sanksi Pelanggar yang Terjaring Operasi Keselamatan Jaya
Polisi Akan Tilang Pesepeda...
Polisi Akan Tilang Pesepeda yang Melaju di Luar Jalur
Derek Liar Resahkan...
Derek Liar Resahkan Masyarakat, Polda Metro Gelar Penertiban
Polda Metro Jaya Imbau...
Polda Metro Jaya Imbau Pesepeda Tak Keluar Jalur yang Disediakan
Polda Metro Jaya Gelar...
Polda Metro Jaya Gelar Operasi Zebra Jaya 2021 hingga 24 November 2021
Penjelasan Polda Metro...
Penjelasan Polda Metro Jaya Menolak Laporan Munarman
Berita Terkini
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
31 menit yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
1 jam yang lalu
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
7 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
9 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
9 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
10 jam yang lalu
Infografis
Anthony Sinisuka Ginting...
Anthony Sinisuka Ginting Amankan Tiket BWF World Tour Finals 2022
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved