65 Korban Tsunami Pandeglang Sudah Teridentifikasi

Minggu, 23 Desember 2018 - 18:59 WIB
65 Korban Tsunami Pandeglang...
65 Korban Tsunami Pandeglang Sudah Teridentifikasi
A A A
PANDEGLANG - Sebanyak 65 jenazah korban tsunami di Pantai Carita yang berada di Puskesmas Carita berhasil diidentifikasi oleh tim dari Biddokes Polda Banten. Hingga pukul 17:30 WIB, hanya beberapa jenazah yang sudah dibawa oleh keluarga korban.
Namun keluarga korban kesulitan membawa jenazah karena kekurangan mobil jenazah. Guna mengantisipasi kerusakan, jenazah yang belum diambil oleh pihak keluarga dibawa ke RS dr Drajat Prawirangera Serang.

"Sebelum magrib kita akan bawa ke RS Berkah, Pandeglang. Setelah itu, sehari tidak ada yang membawa, kita akan bawa ke RS Serang karena di RS Berkah tidak ada ruang pendingin mayat," kata salah satu petugas Dokes Polda Banten, Dr Retno, Minggu (23/12/2018).

Berdasarkan Informasi, masih ada tatusan korban gelombang tinggi di Pantai Tanjung Lesung, Kabupaten Pandelang yang dinyatakan hilang. Para korban yang merupakan peserta acara gathering PLN Transmisi Jawa Barat Banten tersapu air laut.

"Di Tanjung Lesung semalam pesertanya 260 yang baru ketemu dan selamat 47 orang," kata Kasubdit Pemnas Polda Banten Jajang Mulyana. Selain pegawai PLN yang menjadi korban, personel ersonel band Seventeen juga menjadi korban saat pentas saat family gathering PLN.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1028 seconds (0.1#10.140)