Ketenagakerjaan hingga Pendidikan Jadi Fokus 100 Kerja Edy-Ijeck

Kamis, 06 September 2018 - 10:41 WIB
Ketenagakerjaan hingga Pendidikan Jadi Fokus 100 Kerja Edy-Ijeck
Ketenagakerjaan hingga Pendidikan Jadi Fokus 100 Kerja Edy-Ijeck
A A A
MEDAN - Persoalan Ketenagakerjaan, Pendidikan, Infrastruktur, Kesehatan hingga agraria menjadi prioritas utama fokus 100 hari kerja Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah atau Ijeck.

Edy Rahmayadi mengatakan program prioritas itu sudah masuk dalam visi misinya bersama Ijeck. Mulai dari problem ketenagakerjaan di Sumut hingga soal pendidikan. "Pertama konsolidasi saya cek kembali organisasi dan karena saya nanti harus segera tahu siapa berbuat apa dia harus jelas," terangnya saat tiba di Bandara International Kualanamu, Kamis (6/9/2018).

Menurut dia, beberapa program prioritas itu sudah dilakukan kajian, sehingga program itu yang dipilih dan difokuskan 100 hari mendatang. "100 hari pondasi mempelajari tentang ketenagakerjaan. Karena Sumatera Utara sangat berharap tentang itu. Yang kedua adalah pendidikan," jelasnya.

Yang ketiga, lanjut Ketua Umum PSSI itu, adalah masalah kesehatan. Selanjutnya adalah infrastruktur. "Kalau anda anda semua orang Sumatera Utara bicarakan soal infrastruktur sebagian sudah tahu," ujarnya. Selanjutnya, menjadi program prioritas Edy adalah soal agraria. Karena Sumut merupakan provinsi agraris yang masih banyak memiliki lahan pertanian.

Seperti diketahui, pasangan Edy-Ijeck menang atas rivalnya pasangan Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus. Hasil akhir rekapitulasi dari KPU Sumut, pasangan nomor urut 1, Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Eramas) memperoleh 3.291.137 suara atau 57,6% dari 5.716.097 suara sah. Mereka mengungguli rivalnya, pasangan nomor urut 2, Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus (Djoss) yang memperoleh 2.424.960 suara atau 42,4% dari suara sah.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6238 seconds (0.1#10.140)