Ganjar Minta Polines Jadi Pionir Teknologi Tepat Guna

Senin, 06 Agustus 2018 - 17:00 WIB
Ganjar Minta Polines...
Ganjar Minta Polines Jadi Pionir Teknologi Tepat Guna
A A A
SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menginginkan Politeknik Negeri Semarang (Polines) menjadi pionir teknologi tepat guna yang bermanfaat bagi masyarakat.

"Saya ingin polines menjadi pionir teknologi tepat guna sehingga masyarakat yang membutuhkan berbagai sesuatu, maka Polines dapat menyelesaikan dan mampu menyediakan peralatannya," kata Ganjar saat menghadiri Rapat Senat Terbuka Dies Natalis ke-36 Polines bertema "Politeknik Negeri Semarang sebagai Pelopor Pendidikan Tinggi Vokasi yang Siap Berkontribusi Dalam Era Revolusi Industri 4.0 di Indonesia", di kampus Jalan Prof Sudarto Tembalang, Semarang, Senin (6/8/2018). Acara ini disiarkan langsung 30 radio se-Jawa Tengah di bawah jaringan MNC Trijaya FM.

"Yang terpenting hasil riset Polines dihilirisasi, diproduksi kemudian dibuat pasar agar bermanfaat, bernilai ekonomi dan bisa digunakan oleh masyarakat," katanya.

Oleh karena itu, Ganjar meminta mahasiswa harus lebih semangat karena vocational school seperti Polines ke depan sangat dibutuhkan kompetensi SDM yang tinggi. "Para mahasiswa harus kreatif dan inovatif sehingga ruang yang banyak ini dapat dimanfaatkan mahasiswa untuk belajar. Terus bersinggungan atau jangan berjauhan dengan rakyat. Lihatlah, hadapi, resapi dan selesaikan," kata mantan anggota DPR ini.

Dia menjelaskan, dalam pertarungan percaturan dunia, harus mampu melakukan inovasi, mampu melakukan kreasi. "Apalagi seperti Polines yang mencetak, mendidik sekaligus ada Tri Dharma perguruan tinggi. Kita harapkan betul-betul bisa merespon apa yang menjadi persoalan di masyarakat," katanya.

Ganjar mengaku diam-diam mengikuti perkembangan Polines, termasuk tentang apa yang dihasilkan. "Ternyata betul memang banyak perlombaan yang dimenangkan dan banyak inovasi yang diciptakan untuk bangsa ini," katanya.
(amm)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5480 seconds (0.1#10.24)