Ditinggal Tidur di Kosan, Motor Wartawan Dilarikan Maling

Rabu, 23 Mei 2018 - 16:44 WIB
Ditinggal Tidur di Kosan,...
Ditinggal Tidur di Kosan, Motor Wartawan Dilarikan Maling
A A A
SLEMAN - Pencurian kendaraan bermotor (curanmor) kembali terjadi di wilayah Sleman. Kali ini terjadi di Pogung Lor, Sinduadi, Mlati.

Motor matic Honda Vario B 6562 WNC milik wartawan Republika, warga Jakarta Selatan, Wahyu Suryono dicuri saat yang bersangkutan sedang tidur di kamar kosnya, Selasa (22/5/2018) sore, antara waktu asar sampai magrib. Atas kejadian ini yang bersangkutan menderita kerugian hingga belasan juta.

"Sebelum ashar saya tidur di kamar kos, motor saya parkir di halaman kos. Jelang Magrib, pas mau cari makanan buka puasa, motor sudah tidak ada," kata Wahyu, Rabu (23/5/2018).

Wahyu mengatakan usai menyelesaikan pekerjaan menghimpun informasi terkait letusan Merapi di Posko Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sleman, Pakem, kembali ke kosan untuk istirahat.

Motor matic berwarna merah yang biasa ia kendarai diparkir di tempat parkir kosan. Kendaraan itu ditinggalkannya dengan posisi terkunci stang, ditambah kunci ganda dibagian yang lain. "Namun memang saat motor ditinggalkan, posisi gerbang kos dalam keadaan terbuka sedikit untuk lalu lintas motor lain yang lewat," paparnya.

Di sisi lain memang tidak ada kamera pengintai yang dipasang di kosan, sehingga tidak dapat terpantau gerak gerik orang yang mencurigakan. Akibatnya pencuri pun berhasil menjalankan aksinya

Kapolsek Mlati Kompol Yugi Bayu mengatakan sudah menerima laporan dari korban beberapa jam setelah mengatahui motor miliknya hilang dan saat ini kasus ini sedang dalam penyelidikan. Dengan adanya kasus ini pihaknya mengimbau agar masyarakat selalu waspada dan berhati-hati.

"Jangan sampai meninggalkan kendaraan atau barang berharga lainnya tanpa pantauan. Pasalnya kencenderungan aksi pencurian menjalang Hari Raya Idul Fitri marak terjadi," pungkasnya.
(nag)
Berita Terkait
Curi Motor, 2 Bandit...
Curi Motor, 2 Bandit Berjimat Kebal Babak Belur Dikeroyok Massa
Ditinggal Ngetik Berita,...
Ditinggal Ngetik Berita, Motor Wartawan Digondol Maling
Hendak Jual Motor Curian,...
Hendak Jual Motor Curian, Pemuda Ini Malah Diringkus Polisi
Tim Sultan Polres Tebo...
Tim Sultan Polres Tebo Jambi Bekuk Dua Pelaku Curanmor
Viral, 2 Maling Bawa...
Viral, 2 Maling Bawa Kabur Motor Tukang Bangunan di Pademangan
Penipu dengan Modus...
Penipu dengan Modus Beli Motor, Pria Gaek Diciduk Polisi
Berita Terkini
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
3 jam yang lalu
Tragis! 3 Pekerja Pabrik...
Tragis! 3 Pekerja Pabrik Kulit di Sumedang Sempat Saling Menolong hingga Meninggal di dalam Kubangan Limbah
3 jam yang lalu
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
7 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
8 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
9 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
9 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved