Pemkab Kobar Minta Perusahaan Buka Ruang Terbuka Hijau

Sabtu, 31 Maret 2018 - 09:04 WIB
Pemkab Kobar Minta Perusahaan...
Pemkab Kobar Minta Perusahaan Buka Ruang Terbuka Hijau
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Keberadaan ruang terbuka hijau (RTH) di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah terutama di luar Kota Pangkalan Bun, masih minim.

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kobar meminta keikutsertaan perusahaan dalam membangun RTH. Bukan hanya di wilayah perkebunan, namun juga di ruang publik di berbagai kecamatan.

Kepala DLH Kobar, Bambang Djatmiko Trikora mengungkapkan, hingga kini jumlah RTH di Kobar masih minim, yakni hanya 10% dari total luasan Kabupaten Kobar.

"Saat ini jumlah RTH di Kobar masih 9% dari jumlah RTH yang harus dipenuhi. Menurut aturan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) jumlah yang harus dipenuhi, minimal 30% dari luas daerah," sebut Bambang, Sabtu (31/3/2018).

Menurut dia, untuk wilayah dalam Kota Pangkalan Bun memang agak sulit melakukan penambahan RTH lantaran keterbatasan lahan. Namun, hal itu bisa dilakukan di wilayah kecamatan yang jauh dari kota sehingga sebaran RTH lebih merata.

Bambang berharap, setiap kecamatan di Kobar memiliki RTH. Karena ini merupakan kebutuhan dan hak masyarakat untuk memdapatkan lingkungan sehat dan tempat bersantai keluarga.

"Lantaran terbatasnya anggaran Pemkab Kobar untuk membangun RTH, maka diharapkan kesediaan perusahaan untuk membantu membangun dengan memggunakan dana corporate social responsibility (CSR)," katanya.

Dia juga berharap, RTH tidak hanya dibangun di kantor atau di dalam kawasan perusahan, namun di lokasi publik. "Bisa di kantor kecamatan, kantor desa, sekolah, dan tempat pelayanan publik lainnya," ujarnya.

Menurut Bambang, prioritas pembangunan RTH akan dilakukan di kecamatan yang banyak terdapat perusahaan. "Contohnya di Kecamatan Arut Utara dan Kotawaringin Lama yang wilayahnya masih mungkin untuk dilakukan pembangunan RTH,” jelasnya.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1447 seconds (0.1#10.140)