Kapolda Jabar Imbau Cagub-Cawagub Tinggalkan Isu SARA

Rabu, 14 Februari 2018 - 22:00 WIB
Kapolda Jabar Imbau Cagub-Cawagub Tinggalkan Isu SARA
Kapolda Jabar Imbau Cagub-Cawagub Tinggalkan Isu SARA
A A A
BANDUNG - Kapolda Jabar Irjen Pol Agung Budi Maryoto mengimbau kepada masing-masing pasangan calon (paslon) peserta Pilgub Jabar 2018, meninggalkan politik uang dan isu suku agama ras dan antargolongan (SARA) untuk memenangkan pertarungan dan menjatuhkan lawan.

Menurut Kapolda, isu SARA dapat mengganggu stabilitas keamanan di Jabar. Kapolda Jabar menekankan tentang penyelenggaraan kampanye sehat dan bersih tanpa politik uang dan isu SARA.

"Isu SARA dan kampanye hitan dapat memecah belah masyarakat di negeri ini. Jaga persatuan dan kesatuan serta saling menghormati antarpasangan calon selama pelaksanaan kampanye agar tercipta suasana aman dan tetap kondusif di Jawa Barat," kata Agung saat mengunjungi posko pemenangan paslon peserta Pilgub Jabar 2018, Rabu (14/2/2018).

Dalam kunjungan ke posko pemenangan keempat paslon, Kapolda Jabar datang bersama Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Doni Monardo, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jabar Yayat Hidayat, dan Ketua Bawaslu Jabar Harminus Koto.

Kunjungan Kapolda dan Pangdam itu bertujuan untuk memperkuat komitmen masing-masing pasangan calon dalam mewujudkan pilkada damai.

Posko pemenangan paslon pertama yang disambangi Kapolda dan Pangdam adalah Sudrajat-Syaiku (Asyik) di Jalan Ir H Djuanda (Dago). Rombongan disambut oleh cagub dan cawagub Jabar nomor urut 3 tersebut. Setelah itu, rombongan melanjutkan kunjungan ke posko paslon Ridwan Kamil-Uu Ruhzanul Ulum (Rindu) dengan nomor urut 1 di Jalan Cipaganti.

Kemudian, kunjungan berlanjut ke posko pemenangan Dedy Mizwar-Dedi Mulyadi (2 DM) yang mengantongi nomor urut 4, dan terakhir Kapolda Jabar dan Pangdam ke posko paslon TB Hasanuddin-Anton Charliyan (Hasanah) di Kantor DPD PDIP Jabar, Jalan Pelajar Pejuang 45.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0133 seconds (0.1#10.140)