Ridwan Kamil Tidak Berminat Jadi Kader Golkar

Sabtu, 11 November 2017 - 13:23 WIB
Ridwan Kamil Tidak Berminat Jadi Kader Golkar
Ridwan Kamil Tidak Berminat Jadi Kader Golkar
A A A
BANDUNG - Kandidat cagub Jawa Barat Ridwan Kamil menegaskan, dirinya tidak akan menjadi kader parpol manapun hingga pelaksanaan Pilgub Jabar 2018 selesai.

Pernyataan tegas Ridwan Kamil itu sekaligus menepis pernyataan Partai Golkar yang mengklaim Ridwan Kamil tertarik bergabung ke partai berlambang pohon beringin itu.

Untuk diketahui, melalui Ketua Bidang Pemenangan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Yahya Zaini, Partai Golkar menyatakan, Ridwan Kamil secepatnya akan direkrut sebagai kader Partai Golkar sebelum resmi terdaftar sebagai cagub Jabar di KPU.

Yahya mengklaim, Ridwan Kamil secara ekspresif tertarik menjadi kader Golkar tanpa diminta pihaknya. Ketertarikan Ridwan Kamil tersebut, kata Yahya, terucap saat Ridwan Kamil menyampaikan sambutan saat menerima surat keputusan (SK) dukungan di Kantor DPP Partai Golkar di Jakarta, Kamis (9/11/2017).

"Itu adalah retorika, jadi itu bahasa diplomatis saya. Saya pastikan, sampai pemilihan pilkada, saya tidak akan masuk ke partai manapun," tegas pria yang akrab disapa Emil itu saat menghadiri Peringatan Hari Jadi ke-6 Partai NasDem di Lapangan Tugu Proklamasi, Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Sabtu (11/11/2017).

Emil mengakui, sejak resmi diusung NasDem, PKB, PPP, dan Golkar, hanya NasDem yang tidak pernah menanyakan soal keanggotaan parpol. Selain Golkar, kata Emil, PKB dan PPP pun sempat bertanya kepadanya tentang pengkaderan tersebut.

"Saya ditanya oleh PPP, Pak Ridwan, bisa masuk kader PPP gak? Ya saya jawab insya Allah liat situasi, ditanya PKB, ya insya Allah nanti kita istiqoroh dulu. Ditanya Golkar, ya nanti kita lihat situasinya, kalau ada jodoh kenapa tidak, jadi itu bahasa diplomatis saya saja," tutur Emil.

Emil kembali menegaskan, ketidaktertarikannya menjadi kader parpol merupakan komitmennya yang wajib dipatuhi. "Karena komitmen saya seperti itu, sampai pemilihan pilkada selesai, saya bukan anggota partai," tegasnya.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7198 seconds (0.1#10.140)
pixels