Partai Perindo KBB Distribusikan Gerobak ke Pelaku UMKM

Sabtu, 04 November 2017 - 16:21 WIB
Partai Perindo KBB Distribusikan Gerobak ke Pelaku UMKM
Partai Perindo KBB Distribusikan Gerobak ke Pelaku UMKM
A A A
BANDUNG BARAT - DPD Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Bandung Barat (KBB) mendistribusikan bantuan gerobak bagi pelaku UMKM di Bandung Barat, Sabtu (4/11/2017). Bantuan gerobak gratis itu diserahkan langsung Ketua DPD Partai Perindo KBB Edi Mirwan kepada enam penerima.

Para penerima bantuan gerobak itu adalah pedagang soto ayam Ahmad Yacob dari Kecamatan Ngamprah serta pedagang gorengan Wiwin dari Kecamatan Parongpong. Kemudian, Heri Hermansyah dari Kecamatan Parongpong; Dede Sopandi dari Kecamatan Ngamprah; Aam Suhendi dari Kecamatan Cililin; dan Juariyah dari Kecamatan Padalarang.

"Saya berharap bantuan gerobak UMKM Partai Perindo ini bisa menambah penghasilan mereka yang menerimanya," ucap Edi yang didampingi Sekretaris DPD Perindo KBB Dian Edi Perdana dan Bendahara Aep Hendra di Kantor DPD Perindo KBB, Jalan Raya Padalarang, Kecamatan Padalarang, KBB.

Edi menjelaskan, pemberian bantuan gerobak oleh DPD Perindo KBB sudah dilakukan dua kali. Pada pemberian pertama didistribusikan empat gerobak dan saat ini enam gerobak. Jawa Barat sendiri berdasarkan informasi dari DPP Partai Perindo akan mendapatkan alokasi sebanyak 20.000 gerobak. Dirinya meminta agar gerobak ini dijaga, dipelihara, dan jangan sampai berpindah tangan.
Partai Perindo KBB Distribusikan Gerobak ke Pelaku UMKM


"Bantuan ini juga menunjukkan konsistensi Partai Perindo di KBB. Meskipun partai baru tapi sudah bisa berbuat nyata untuk menyejahterakan dan meningkatkan taraf hidup masyarakat," tegasnya.

Menurutnya, pembagian gerobak ini baru tahap awal dan masih akan terus bertambah. Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan bantuan gerobak bisa mengajukan dan mengisi formulir di Kantor DPD Partai Perindo KBB. "Semuanya gratis dan tidak dipungut biaya karena Perindo hadir untuk menyukseskan program nasional menuju Indonesia sejahtera," kata Edi.

Salah seorang penerima bantuan Juariyah mengaku berterima kasih kepada Partai Perindo dan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo. Sebab, dirinya sebagai masyarakat kecil bisa terbantu melalui fasilitas gerobak untuk berjualan.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Pak Hary Tanoesoedibjo dan Partai Perindo. Semoga jadi pemimpin yang amanah dan menjadi partai pemenang," tutur perempuan yang sehari-hari berjualan di Jalan Raya Ciburuy, Padalarang ini.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6887 seconds (0.1#10.140)