Polda Ringkus Komplotan Pencuri Modus Pecah Kaca Mobil

Kamis, 24 Agustus 2017 - 14:48 WIB
Polda Ringkus Komplotan...
Polda Ringkus Komplotan Pencuri Modus Pecah Kaca Mobil
A A A
BANDUNG - Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jabar meringkus komplotan pencuri dengan modus operandi pecah kaca mobil pada pertengahan Agustus 2017.

Enam tersangka yang berasal dari Palembang, Sumatera Selatan, berhasil diamankan, yakni RM (28), MR (28), TT (28), LP (18), JS (23), dan IS (21).

Selama enam bulan, komplotan ini telah 36 kali di wilayah Jabar, sebagian besar terjadi di Kota Bandung. Para pelaku berbekal beberapa buah busi.
Keramik berwarna putih yang menempel dalam busi dipecahkan lalu dibasahi dengan air sebelum dilemparkan ke kaca mobil sasasaran alarm dalam jarak dekat sekitar dua meter. Dengan cara itu, alarm mobil tidak akan berbunyi, berbeda jika kaca mobil dipecahkan dengan cara dipukul.

Selain pecah kaca, para pelaku juga mencuri barang dalam mobil dengan cara mengempiskan ban mobil korban. Caranya, mereka memasang ranjau paku di bawah ban mobil.

"Setelah kaca mobil pecah, mereka mengambil barang berharga milik korban di dalam mobil. Mereka ini komplotan pelaku pencurian dengan modus pecah kaca dan mengempiskan ban mobil korban," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri.

Yusri mengatakan, komplotan ini mengincar mobil-mobil yang terparkir di pinggir jalan. Dari tangan pelaku, petugas menyita barang bukti berupa 6 unit sepeda motor, laptop, ponsel, tas, dan beberapa busi yang digunakan untuk melakukan kejahatan.

"Para pelaku yang mengaku berasal dari Palembang ini dijerat Pasal 365 KUHPidana tentang pencurian dengan pemberatan. Mereka terancam hukuman 6 tahun penjara," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7359 seconds (0.1#10.140)