Polisi Ringkus Komplotan Curanmor Telukjambe

Minggu, 04 Juni 2017 - 13:39 WIB
Polisi Ringkus Komplotan...
Polisi Ringkus Komplotan Curanmor Telukjambe
A A A
KARAWANG - Jajaran Polsek Telukjambe Timur berhasil meringkus komplotan curanmor yang biasa beroperasi di wilayah Karawang Kota dan Kecamatan Telukjambe. Lima orang tersangka dan tujuh unit motor hasil curian berhasil diamankan petugas kepolisian.

Salah satu pelaku berhasil kabur saat akan ditangkap dengan berenang ke Sungai Citarum. Saat ini polisi masih memburu pelaku yang kabur.

"Semalam kami menangkap lima orang pelaku curanmor dan seorang lagi berhasil lolos saat akan kita tangkap. Para pelaku ini merupakan sindikat lokal yang sudah lama kita incar dan baru sekarang berhasil kami tangkap," ujar Kapolsek Telukjambe Timur Kompol Endang Kusnandar kepada wartawan di Karawang, Minggu (4/6/2017).

Menurut Endang, kelima pelaku curanmor yang berhasil ditangkap yaitu Zn (25), Ms (25) alias Miun, AG, Ang alias bek dan GT alias Bote. Satu orang pelaku yaitu Mul alias botak berhasil melarikan diri saat disergap.

"Lima pelaku yang kami tangkap merupakan warga Telukjambe sedangkan yang kabur itu dari luar Telukjambe. Kita sudah mengantongi identitas pelaku yang sekarang jadi DPO ini dan sekarang sedang kita buru," katanya.

Endang mengatakan, penangkapan komplotan curanmor ini bermula saat petugas Polsek Telukjambe tengah mengawasi kediaman Ang, salah seorang pelaku curanmor, di Kampung Lio Telukjambe Timur yang dicurigai jadi lokasi penyimpanan motor curian. Polisi melakukan pengintaian setelah terjadi kasus pencurian motor di kawasan GOR.

Tak lama kemudian dua orang pelaku, Mul dan AG datang membawa motor. Kemudian kedua pelaku keluar rumah untuk mengambil motor curian selanjutnya, namun polisi langsung datang melakukan penyergapan.

"Memang kita curigai rumah itu jadi tempat penampungan sebelum motor itu dijual ke luar. Makanya saat ada kasus pencurian lagi kami awasi rumah tersebut. Ternyata dugaan kita tidak salah karena pelaku kemudian datang dengan motor curian. Saat kami sergap salah seorang berhasil kabur," jelasnya.

Masih kata Endang, komplotan curanmor Telukjambe ini dalam aksinya selalu meresahkan masyarakat terutama di kawasan Telukjambe Timur yang menjadi basis operasi kejahatan mereka. Dalam menjalankan aksinya mereka menjalankan fungsi masing-masing yaitu ada yang mengawasi, ada yang mengantar atau joki dan kemudian ada yang menjadi pemetik.

Setelah berhasil mendapatkan motor curian, kemudian ada yang bertugas menjual. "Mereka menjual motor curian ini antara Rp1,5 juta hingga Rp2 juta per unitnya," ucapnya.
(kri)
Berita Terkait
Ditinggal Ngetik Berita,...
Ditinggal Ngetik Berita, Motor Wartawan Digondol Maling
Maling Motor, 3 Pelajar...
Maling Motor, 3 Pelajar di Batam Ditangkap Polisi
Viral, 2 Maling Bawa...
Viral, 2 Maling Bawa Kabur Motor Tukang Bangunan di Pademangan
Rapat Persiapan Pemotongan...
Rapat Persiapan Pemotongan Hewan Kurban, Motor Pengurus Masjid Digondol Maling
Incar Parkiran Apartemen,...
Incar Parkiran Apartemen, Maling Motor Gentayangan di Cengkareng
Polisi Ringkus Maling...
Polisi Ringkus Maling Motor di Cilincing, Hasil Curian Dijual Rp1,5 Juta
Berita Terkini
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
4 jam yang lalu
Tragis! 3 Pekerja Pabrik...
Tragis! 3 Pekerja Pabrik Kulit di Sumedang Sempat Saling Menolong hingga Meninggal di dalam Kubangan Limbah
4 jam yang lalu
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
8 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
10 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
10 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
11 jam yang lalu
Infografis
Polisi Israel Gunakan...
Polisi Israel Gunakan Kekerasan Bubarkan Protes Yahudi Ortodoks
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved