Maju Lewat Jalur Independen di Pilkada, Anak Mantan Bupati Tumbang

Selasa, 21 Maret 2017 - 13:42 WIB
Maju Lewat Jalur Independen...
Maju Lewat Jalur Independen di Pilkada, Anak Mantan Bupati Tumbang
A A A
KAMPAR - Pasangan Azis Zaenal-Catur Sugeng Susanto dinyatakan sebagai pemenang dalam Pilkada Kabupaten Kampar. Pasangan nomor urut 3 ini mengalahkan anak mantan Bupati Kampar, Rahmad Jevari Juniardo dan pasangannya Khairuddin Siregar.

Putusan penetapan itu setelah digelar papat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dan penetapan hasil perolehan suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kampar.

Kegiatan ini digelar di aula Kantor KPUD Kampar Jalan Tuanku Tambusai, Kota Bangkinang Ibu Kota Kampar, Kamis (23/2/2017).

Rapat Pleno Penetapan hasil pilkada dipimpin oleh Ketua KPUD Kampar Yatarullah, Ketua Panwaslu Kampar, Martunus dan unsur Muspida lainnya.

Berdasarkan hasil rekapitulasi penghitungan suara 21 kecamatan di Kabupaten Kampar, Paslon Azis Zaenal-Catur Sugeng Susanto yang diusung PPP dan sejumlah partai kualisi memperoleh 106.085 suara.

Sementara Paslon Rahmad Jevari Juniardo dan Khairuddin Siregar yang maju dari jalur independen memperoleh 99.084 suara. Di posisi ketiga didapat Paslon Zulher-Dasril Affandi. Paslon nomor urut 2 ini mendulang 90.977 suara.

"Kita bersyukur karena secara umum penyelenggaraan Pilkada Kampar berjalan aman dan lancar," ucap Ketua KPU Kampar, Yatarullah.

Kapolres Kampar AKBP Edy Sumardy menjelaskan, dalam pengamankan Rapat Pleno hasil Pilkada, pihaknya mengerahkan 300 personil. "Selain dari Polri, pengamanan juga dibantu dari TNI. Alhamudillah semua berjalan lancar," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1506 seconds (0.1#10.140)