Pelapor Bawa Pistol di Ruang Sidang, Terdakwa - Saksi Minta Perlindungan

Jum'at, 10 Maret 2017 - 01:02 WIB
Pelapor Bawa Pistol...
Pelapor Bawa Pistol di Ruang Sidang, Terdakwa - Saksi Minta Perlindungan
A A A
SEMARANG - Kasus Setiadi Hadinata yang membawa pistol ke ruang sidang saat menjadi saksi kasus dugaan kriminalisasi Ketua Rt Rt2/2 Kelurahan Karangayu, Kecamatan Semarang Barat, Ong Budiono berbuntut panjang. Terdakwa Ong Budiono dan sejumlah saksi yang meringankan merasa terancam dan meminta perlindungan hukum.

Hal itu disampaikan salah satu penasihat hukum Ong Budiono, Ishak Ronsumbre saat sidang lanjutan di Pengadilan Negeri (PN) Semarang, Kamis (9/3/2017). Di hadapan hakim, Ishak meminta majelis hakim memberikan perlindungan hukum kepada Ong Budiono dan sejumlah saksi.

Menurut Ishak, saksi Setiadi Hadinata yang merupakan saksi pelapor datang dengan pistol pada sidang pekan lalu membuat terdakwa dan sejumlah saksi ketakutan. Mereka khawatir, keselamatannya terancam saat membuka kasus itu di pengadilan.

"Peristiwa kemarin (sidang pekan lalu) membuat klien kami dan saksi-saksi ketakutan. Kami meminta majelis hakim memberikan perlindungan terhadap keselamatan klien kami dan saksi-saksi," kata dia di hadapan majelis hakim.

Ditemui usai sidang, Ishak mengaku tidak hanya meminta perlindungan kepada majelis hakim, namun juga akan memproses terkait izin kepemilikan senjata api oleh Setiadi Hadinata. Sebab menurut Ishak patut diduga dia tidak memiliki izin.

"Kami akan berkirim surat ke Kapolri untuk mempertanyakan izin kepemilikan senjata api yang dibawa saksi ke ruang sidang itu," imbuhnya.

Jika nanti kedapatan Setiadi tidak memiliki izin, maka dirinya berharap hal itu diproses tegas. Sebab menurutnya, bisa saja senjata api itu digunakan tidak sesuai peruntukannya.

"Kami sendiri menyesalkan kenapa saat sidang pekan lalu terdakwa ini tidak diperiksa oleh petugas keamanan. Kalau sampai ada kejadian, siapa yang bertanggungjawab," tegasnya.

Ong Budiono sendiri saat ditemui mengaku masih syok. Dirinya tidak menyangka saksi Setiadi membawa pistol dalam persidangan. "Sampai sekarang saya masih takut," ucapnya.

Hal senada disampaikan seorang saksi, bendahara Rt2/2 Karangayu, Kang Po Liong alias Leonardus. Dia mengaku takut memberikan kesaksian sebelum adanya jaminan keselamatan dirinya dan keluarga.

"Pasti takut, saya tidak akan mau memberikan keterangan sebagai saksi kalau belum ada perlindungan hukum. Ini menyangkut keselamatan saya dan keluarga," tegasnya.

Leonardus mengaku paham betul kasus yang menyeret ketua Rtnya itu menjadi terdakwa. Kasus itu mencuat saat dirinya selaku bendahara menyampaikan bahwa ada warga yang tidak lain adalah Setiadi yang menunggak iuran hingga berbulan-bulan.

"Awal kasus ini dari saya yang melaporkan saat rapat bahwa ada warga yang menunggak iuran berbulan-bulan. Setelah itu, baru muncul surat tagihan yang oleh Setiadi dianggap sebagai pemerasan hingga pak Ong Budiono menjadi terdakwa saat ini," timpalnya.

Sementara itu, dalam sidang kemarin diagendakan pemeriksaan saksi lanjutan. Saksi yang dihadirkan adalah anak buah Setiadi Hadinata yang saat bekerja di ruko tempat sengketa permasalahan berasal.

Sekedar diketahui, Ong Budiono, Ketua RT2/2 Kelurahan Karangayu, Kecamatan Semarang Barat Kota Semarang ditetapkan sebagai tersangka akibat menarik iuran wajib kepada salah satu warganya yang bernama Setiadi Hadinata.
(sms)
Berita Terkait
Propam Gelar Pemeriksaan...
Propam Gelar Pemeriksaan Senjata Api Polisi di Polres Tegal
Pemusnahan 432 Puncuk...
Pemusnahan 432 Puncuk Senjata Api Rakitan Hasil Operasi Senpi di Sumsel
Polda Sumsel Musnahkan...
Polda Sumsel Musnahkan 532 Senjata Api Rakitan Laras Panjang dan Pendek
Jadi Perakit Senjata...
Jadi Perakit Senjata Api Sejak 2014 Tahun, Sabtudin Baru Ditangkap
Kesal Selalu Campuri...
Kesal Selalu Campuri Urusan Rumah Tangganya, Menantu Letuskan Senpi ke Mertua
Rakit Senpi Ilegal,...
Rakit Senpi Ilegal, Guru SMP Swasta di Malang Diamankan Polda Jatim
Berita Terkini
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
6 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
7 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
18 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
35 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
39 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
45 menit yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved