Badan Jalan Ambles, Jalur Lintas Riau-Sumbar Terputus
A
A
A
KAMPAR - Jalur lintas barat yang menghubungkan Provinsi Riau dengan Sumatera Barat (Sumbar) kembali terputus. Jalur lintas provinsi ini terputus karena badan jalan ambles tepat di Km 69-70, Dusun Bukit Agung, Desa Kuok, Kecamatan Kuok, Kabupaten Kampar, Riau.
"Jalan ambles sejak Senin 6 Maret 2017 sekitar pukul 17.00 WIB," ucap Paur Humas Polres Kampar, Iptu Deni Yusra Selasa (7/3/2017).
Akibat jalan terputus, kendaraan tidak bisa melintas dan diimbau menempuh jalur alternatif. Pihak kepolisian menyiapkan jalur alternatif melalui Jembatan Pasar Kuok-Jalan Desa Empat Balai-Pulau Jambu-Ganting Damai,-Sipungguk- Pulau -Muara Uwai kemudian ke Bangkinang, Ibukota Kampar.
Saat ini personel kepolisian sudah dikerahkan ke lokasi untuk memberikan petunjuk arah bagi pengendara. "Untuk roda dua masih bisa melalui tapi harus hati-hati," imbuhnya.
"Jalan ambles sejak Senin 6 Maret 2017 sekitar pukul 17.00 WIB," ucap Paur Humas Polres Kampar, Iptu Deni Yusra Selasa (7/3/2017).
Akibat jalan terputus, kendaraan tidak bisa melintas dan diimbau menempuh jalur alternatif. Pihak kepolisian menyiapkan jalur alternatif melalui Jembatan Pasar Kuok-Jalan Desa Empat Balai-Pulau Jambu-Ganting Damai,-Sipungguk- Pulau -Muara Uwai kemudian ke Bangkinang, Ibukota Kampar.
Saat ini personel kepolisian sudah dikerahkan ke lokasi untuk memberikan petunjuk arah bagi pengendara. "Untuk roda dua masih bisa melalui tapi harus hati-hati," imbuhnya.
(wib)