Tahanan di Polsek Kabur saat Polisi Melakukan Pergantian Jaga

Kamis, 02 Maret 2017 - 15:56 WIB
Tahanan di Polsek Kabur...
Tahanan di Polsek Kabur saat Polisi Melakukan Pergantian Jaga
A A A
INHU - Tiga tahanan Polsek Lirik Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau kabur pada saat polisi melakukan pergantian piket jaga.

Tiga tahanan yang kabur itu tersangkut kasus pencurian. Mereka adalah Arsyad alias Pak Cik Bin (27) terlibat kasus Curanmor, Didit Junaidi alias Ujang (41) pencurian buah sawit. Kemudian Firman Alex Saputra (19) tersangka kasus Curanmor.

Paur Humas Polres Inhu, Iptu Yarmen mengatakan diperkirakan para tahanan kabur tadi malam sekitar pukul 23.00 WIB. Dimana para petugas disibukan dengan pergantian jaga dan adanya warga melapor kepolisi tentang aksi pelemparan mobil.

"Para tahanan kabur setelah berhasil menggergaji jeruji besi. Saat ini sedang dilakukan pengejaran," ucap Yarmen, Kamis (2/3/2017).

Dia menjelaskan tadi malam terjadi pergantian jaga, sebagian besar personil ditarik ke Polres Inhu. Pergantian jaga itu dipantau oleh Kapolsek AKP Amran Kadir, Kanit Reskrim Iptu Mulyadi, Kanit Patroli Iptu D Napitupulu.

Saat sejumlah petinggi Polsek Lirik dan anggotanya sedang di kantor, tiba-tiba datang seorang sopir truk. Supir ini mengaku kalau mobilnya dilempari oleh orang tak dikenal di Jalan Lintas Timur dekat kawasan Pertamina Lirik. Kemudian sebagian petugas melakukan pengecekan laporan warga dan sebagian patroli termasuk AKP Amran Kadir.

Di Polsek Lirik, hanya tinggal seorang anggota polisi Brigadir Fajar Lumban Tobing. Saat anggota melakukan pengecekan tahanan dilihat tiga tahanan telah kabur. Sementara kondisi sel telah rusak akibat digergaji.

"Tim masih menyelidiki dari mana para tahanan mendapatkan gergaji. Selan dari Polsek Lirik, pengejaran dibantu oleh Polsek Penyu dan Polres Inhu," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6598 seconds (0.1#10.140)