Korban Tewas Banjir Garut Jadi 21 Jiwa, 2 Hanyut hingga Sumedang

Rabu, 21 September 2016 - 16:53 WIB
Korban Tewas Banjir...
Korban Tewas Banjir Garut Jadi 21 Jiwa, 2 Hanyut hingga Sumedang
A A A
GARUT - Jumlah korban meninggal akibat banjir bandang di Kabupaten Garut, Jawa Barat, terus bertambah. Pada pukul 16.00 WIB, jumlah korban tewas jadi 21 jiwa.

Kepala Seksi Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut TB Agus Sofyan mengatakan, jumlah korban banjir bandang ini bertambah, setelah pihak berwenang di Kabupaten Sumedang menemukan dua jenazah di aliran Sungai Cimanuk.

“Tepat tadi pukul 16.00 WIB, dua korban meninggal ditemukan di Sumedang, jadi sementara ini jumlah bertambah sebanyak 21 orang,” ujar Agus, Rabu (21/9/2016).

Agus mengaku belum bisa menyebutkan identitas dua korban meninggal yang ditemukan di Sumedang. Menurutnya, jenazah dari Sumedang tersebut sedang dibawa petugas ke Kabupaten Garut.

“Jenazah yang sudah ditemukan akan dievakuasi dahulu ke Rumah Sakit Guntur. Proses identifikasi akan dilakukan di rumah sakit tersebut,” ujarnya.
(sms)
Berita Terkait
Hal yang Dilakukan Ketika...
Hal yang Dilakukan Ketika Terjadi Bencana Banjir Bandang
Tiga Orang Dikabarkan...
Tiga Orang Dikabarkan Hilang Terseret Banjir Bandang Sukabumi
Diterjang Banjir Bandang,...
Diterjang Banjir Bandang, 12 Rumah dan 1 Pesantren di Padang Lawas Hanyut
Bencana Banjir Bandang...
Bencana Banjir Bandang di Spanyol Menewaskan 95 Orang
Banjir Bandang Rendam...
Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah pada Empat Kecamatan di Luwu
Sejumlah Rumah Warga...
Sejumlah Rumah Warga di Tapian Dolok Terendam Banjir
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
5 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
7 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
7 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
8 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
9 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
9 jam yang lalu
Infografis
Pakar: Israel Tutupi...
Pakar: Israel Tutupi Jumlah Korban Tewas Tentara Sebenarnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved