Ketua DPR Apresiasi Kejujuran Bripka Seladi
A
A
A
JAKARTA - Ketua DPR RI Ade Komarudin memberikan penghargaan sebagai apresiasi atas kejujuran Bripka Seladi, anggota Satuan Lalu Lintas Polres Malang Kota.
"Di tengah-tengah kita suka mendapat berita yang kurang baik, Alhamdulillah pada hari ini kita menemukan seseorang yang memberikan nilai-nilai yang inspiratif dari yang namanya Bripka Seladi," kata Akom, sapaan akrab Ade Komarudin, dalam acara penyerahan sertifikat di Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (23/5/2016).
Akom juga menyampaikan pertama kali mengetahui mengenai sosok Bripka Seladi yang menjadi pemulung itu dari media.
"Jadi tanggal 15 Mei 2016 saya membaca sebuah kisah di berbagai media, saya terkaget sekali. Saya juga bersyukur saat saya mengetahui bahwa masih ada seorang petugas negara yang memilih mengutamakan kejujuran. Bripda Seladi tidak sungkan untuk menjadi pemulung sampah sebagai penghasilan tambahan di luar jam dinasnya," jelasnya.
Politikus Partai Golkar ini juga mengatakan bahwa Bripka Seladi telah mengajarkan nilai-nilai kejujuran terutama kerja keras dan etos kerja dalam profesinya sebagai polisi.
"Bripka Seladi punya pilihan, beliau bisa saja menerima suap dari SIM. Tapi ia tetap memegang teguh kejujuran. Ini patut kita contoh, terutama untuk polisi atau petugas lainnya. Juga untuk para anggota DPR, ya terutama kita semua," tandasnya.
"Di tengah-tengah kita suka mendapat berita yang kurang baik, Alhamdulillah pada hari ini kita menemukan seseorang yang memberikan nilai-nilai yang inspiratif dari yang namanya Bripka Seladi," kata Akom, sapaan akrab Ade Komarudin, dalam acara penyerahan sertifikat di Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (23/5/2016).
Akom juga menyampaikan pertama kali mengetahui mengenai sosok Bripka Seladi yang menjadi pemulung itu dari media.
"Jadi tanggal 15 Mei 2016 saya membaca sebuah kisah di berbagai media, saya terkaget sekali. Saya juga bersyukur saat saya mengetahui bahwa masih ada seorang petugas negara yang memilih mengutamakan kejujuran. Bripda Seladi tidak sungkan untuk menjadi pemulung sampah sebagai penghasilan tambahan di luar jam dinasnya," jelasnya.
Politikus Partai Golkar ini juga mengatakan bahwa Bripka Seladi telah mengajarkan nilai-nilai kejujuran terutama kerja keras dan etos kerja dalam profesinya sebagai polisi.
"Bripka Seladi punya pilihan, beliau bisa saja menerima suap dari SIM. Tapi ia tetap memegang teguh kejujuran. Ini patut kita contoh, terutama untuk polisi atau petugas lainnya. Juga untuk para anggota DPR, ya terutama kita semua," tandasnya.
(zik)