Kecelakaan di Jalan Subang-Pagaden, Pengendara Motor Tewas

Minggu, 22 Mei 2016 - 14:08 WIB
Kecelakaan di Jalan...
Kecelakaan di Jalan Subang-Pagaden, Pengendara Motor Tewas
A A A
SUBANG - Pengendara sepeda motor yang belum diketahui identitasnya meninggal seketika setelah bertabrakan dengan sepeda motor lain di ruas jalan raya Subang-Pagaden, Kampung Sembung II, Desa Gunungsembung Kecamatan Pagaden, Kabupaten Subang.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan yang terjadi pada Minggu (22/5/2016) ini bermula ketika korban yang mengendarai motor Honda Verza bernomor polisi T 5803 WU melaju kencang dari arah Pagaden menuju Subang.

Tiba di ruas jalan raya Kampung Sembung II, korban berusaha menyalip kendaraan lain. Saat tengah menyalip tersebut, motor korban diduga hilang kendali dan melambung masuk ke jalur kanan.

Nahas dari arah berlawanan, arah Subang tiba-tiba datang motor Yamaha Yupiter Z bernomor B 3124 TGQ dikendarai Carmi Ardita, 21, karyawan swasta asal Kampung Sumursari RT 15/03 Desa Kediri Kecamatan Binong. Tabrakan keras antara dua motor tersebut tak bisa dihindarkan.

"Akibat tabrakan dua motor ini, pengendara Honda Verza yang identitasnya belum diketahui, meninggal dunia di lokasi. Sedangkan pengendara Yamaha, Carmi Ardita, seorang pekerja swasta menderita luka-luka,"ujar Kapolsek Pagaden, Kompol Ojat Sudrajat, didampingi Kanit Aiptu Budi Hermawan kepada KORAN SINDO, Minggu (22/5/2016).

Jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Subang untuk diautopsi. Sedangkan korban luka dibawa ke Rumah Sakit PTPN VIII Subang untuk mendapat perawatan medis.

Adapun barang bukti dua kendaraan motor yang terlibat tabrakan, diamankan di Markas Polres Subang. "Insiden ini sekarang ditangani oleh petugas Unit Laka Lantas Polres. Kerugian materil diperkirakan mencapai jutaan rupiah," kata Budi,
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1219 seconds (0.1#10.140)