Kalapas Kerobokan: Saya Muak dengan Kondisi Ini

Kamis, 14 April 2016 - 13:53 WIB
Kalapas Kerobokan: Saya...
Kalapas Kerobokan: Saya Muak dengan Kondisi Ini
A A A
DENPASAR - Tim gabungan terdiri yang terdiri dari Polda Bali, Polres Badung, Badan Narkotika Nasional, dan TNI menemukan ratusan pil ekstasi dan 15 paket sabu, serta benda-benda yang dilarang dibawa masuk ke dalam lapas, saat menggeledah Lapas Kerobokan.

Apa tanggapan Kalapas Kerobokan Slamet Prihantara?

"Saya juga muak dengan kondisi seperti ini. Kami hampir setiap hari sudah melakukan pengecekan tapi masih ditemukan benda tersebut," terangnya, Kamis (14/4/2016).

Dia mengatakan, di dalam Lapas Kerobokan belum ada alat yang mendeteksi keberadaan narkoba. "Pemeriksaan kita masih manual. Meskipun ada alat detector itu hanya untuk mendeteksi logam saja. Kami belum punya pendeteksi narkoba."

Selain itu, petugas Lapas Kerobokan juga sangat minim, sehingga tidak bisa mengawasi satu per satu orang yang membesuk napi.

"Narapidana di sini sudah mencapai 1.100-an orang. Petugas kami satu orang itu mengawasi narapidana 200 jiwa. Petugas kita di sini hanya 12 orang saja," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, narkoba yang disita petugas hari ini ditemukan di Blok D, kamar 11. (Baca juga: Simpan Narkoba, Dua Narapidana Lapas Kerobokan Diamankan).

Pada bulan Maret 2016, polisi juga menggeladah Lapas Kerobokan. Namun, saat itu tidak ditemukan narkoba. Polisi hanya menemukan alat pengisap sabu.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1568 seconds (0.1#10.140)