Nyepi, Warga Denpasar Saksikan Gerhana dari Rumah

Rabu, 09 Maret 2016 - 09:19 WIB
Nyepi, Warga Denpasar Saksikan Gerhana dari Rumah
Nyepi, Warga Denpasar Saksikan Gerhana dari Rumah
A A A
DENPASAR - Gerhana Matahari Sebagian (GMS) melintasi wilayah Bali pada Rabu (9/3/2016) yang terjadi selama 2 Jam 19 Menit. GMS ini bertepatan dengan adanya perayaan Hari Nyepi Tahun Saka 1938. Di mana saat perayaan Nyepi di Bali semua warga tidak boleh keluar rumah.

Meskipun begitu ada sebagian warga yang menyaksikan gerhana matahari di halaman rumah masing-masing dengan menggunakan kacamata khusus.

Berdasarkan data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III GMS di Bali akan mulai pukul 07.23 Wita, dimana puncak GMS terjadi pada 08.27 Wita, dan akan berakhir sekitar 9.42 Wita.

Rara Ayu Nathania Swasti, kelas 4 SD Saraswati 6 Denpasar ini melihat GMS bersama adiknya di halaman rumahnya. "Sudah mulai gerhananya, bagus ya dek, seperti bulan sabit," katanya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7556 seconds (0.1#10.140)
pixels