Miris, Kepala Sekolah Ini Dibekuk Polisi karena Edarkan Sabu

Senin, 08 Februari 2016 - 11:05 WIB
Miris, Kepala Sekolah...
Miris, Kepala Sekolah Ini Dibekuk Polisi karena Edarkan Sabu
A A A
PADANG - Kepala SD Siguntur Muda Kabupaten Pesisir Selata Syafri (42) dan dua orang temannya Togar dan Toni di bekuk polisi Polresta Padang dini hari tadi.

Kasat Narkoba Polresta Padang Kompol Daeng Rahman menjelaskan Syafri merupakan kepala SDN 43 Siguntur Muda di Pesisir Selatan, dia juga sebagai guru agama di sekolah tersebut.

Polisi menangkap tersangka di rumah kontrakannya di RT 04/RW 04, Jalan Kapuk Kalumbuk, Kelurahan Kolumbia, Kecamatan Kuranji.

"Saat ditangkap dia sedang mengeprint. Di atas meja tempat kerjanya itu ada sebungkus rokok, ketika anggota kita membalikkan rokok tersebut ternyata dibalik plastik bungkus rokok tersebut tersimpan dua paket sabu," katanya, Senin (8/2/2016).

Dari keterangan Syafri, dia membeli sabu titipan dari temannya di Pesisir Selatan dengan nilai Rp650 ribu. Setelah membeli ia memakai dan selebihnya dibawa ke Pesisir Selatan. "Sisa yang akan dibawa ini yang kita sita," ujar Daeng.

Setelah dikembangkan, polisi kembali membekuk Toni di simpang empat Air Pacah By Pass atau di depan TVRI Sumbar, ditangan tersangka ditemukan alat hisap sabu dan empat kotak alat pembungkus sabu.

"Dari keterangan Syafri dan Toni, kita mengejar Tagor di diduga sebagai pemasok sabu, Tagor ini ditangkap di Putus Muara Lasak, Kecamatan Padang Barat di tanganya disita alat hisap bong, sementara sabu sudah dijualnya dan saat ini kita menemukan alat hisap" katanya.

Saat ini polisi melakukan pemeriksaan kepada tiga tersangka dan ketiganya diancam hukuman penjara 5 tahun keatas sesuai dengan UU Narkotika
(nag)
Berita Terkait
Terlibat Penyelundupan...
Terlibat Penyelundupan Narkoba, PM Kepulauan Virgin Ditangkap
Kolombia Sita Kapal...
Kolombia Sita Kapal Selam Narkoba, Angkut 3 Ton Kokain
PBB: Puluhan Ribu Tewas...
PBB: Puluhan Ribu Tewas dalam Perang Narkoba di Filipina
6 Artis Indonesia Ditangkap...
6 Artis Indonesia Ditangkap Terkait Kasus Narkoba Sepanjang 2024
Meresahkan, Transaksi...
Meresahkan, Transaksi Narkoba di Masa Pandemi Meningkat Drastis
Catherine Wilson Divonis...
Catherine Wilson Divonis 7 Bulan Penjara Atas Kasus Narkoba
Berita Terkini
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
8 menit yang lalu
Sungai Cimande Meluap,...
Sungai Cimande Meluap, 718 Rumah di Sumedang Terendam Banjir
42 menit yang lalu
Dentuman Keras Iringi...
Dentuman Keras Iringi Erupsi Gunung Marapi, Warga Berhamburan Keluar Rumah
2 jam yang lalu
Kisah Mantan KSAD Jenderal...
Kisah Mantan KSAD Jenderal Dudung yang Ditempeleng Mayor Gaga-gara Koran Jatuh
2 jam yang lalu
Kepala Dinas dan Tiga...
Kepala Dinas dan Tiga Anggota DPRD OKU Terjaring OTT KPK
3 jam yang lalu
Banjir Landa 7 Desa...
Banjir Landa 7 Desa di Bojonegoro, 1 Warga Meninggal Dunia
3 jam yang lalu
Infografis
Solidaritas Antar Anggota...
Solidaritas Antar Anggota Retak, Ini 3 Tanda Kehancuran NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved