Kuli dan PKL Menyambi Edarkan Narkoba

Kamis, 28 Januari 2016 - 18:15 WIB
Kuli dan PKL Menyambi...
Kuli dan PKL Menyambi Edarkan Narkoba
A A A
PASURUAN - Peredaran narkoba di wilayah Pasuruan, Jawa Timur, semakin marak. Para pengedar barang haram ini bahkan juga berasal dari masyarakat kalangan bawah, seperti kuli bangunan dan Pedagang Kaki Lima (PKL).

Kerja sampingan dengan untung besar ini menjadi daya tarik tersendiri untuk masuk dalam jaringan pengedar narkoba. Sebagian di antaranya hanya bertugas mengantarkan pesanan atau jadi kurir narkoba.

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Yong Ferridjon mengungkapkan, sebagai upaya mengantisipasi peredaran narkoba, pihaknya telah mengintensifkan razia dan pengembangan penyelidikan di masyarakat.

Selama kurun waktu satu bulan, jajaran Satuan Reskoba berhasil meringkus enam orang tersangka pengedar dan kurir obat-obatan terlarang.

Menurut Yong, para pelaku ini pada umumnya ada pemuda pengangguran dan pekerja serabutan yang tergiur iming-iming penghasilan besar. Namun mereka tidak mempedulikan atas dampak yang ditimbulkan dari peredaran narkoba pada kalangan pelajar dan pemuda tersebut.

"Mereka beroperasi di wilayah pinggiran Kota dan Kabupaten Pasuruan. Para pelaku ini ditangkap petugas saat mengedarkan dan mengantarkan pesanan narkoba kepada pembelinya," kata Yong didampingi Kasat Reskoba AKP ML Ladu, Kamis (28/1/2016).

Dari tangan enam orang tersangka pengedar narkoba, petugas berhasil mengamankan barang bukti narkoba jenis sabu seberat 2,23 gram dan sebanyak 138 butir pil koplo. Selain itu juga disita uang tunai ratusan ribu rupiah hasil penjualan narkoba tersebut.

Kasat Reskoba AKP ML Ladu menjelaskan, penangkapan para pengedar ini berkat informasi dari masyarakat dan tersangka lain yang sudah ditangkap lebih dulu. Setelah dilakukan pengembangan dan penyelidikan di lapangan, petugas menyamar sebagai pembeli untuk menangkap basah para pelakunya.

"Para pelaku ini berprofesi sebagai pedagang keliling, kuli bangunan, dan karyawan. Keterangan dari pelaku ini akan ditindaklanjuti untuk mengungkap jaringan peredaran narkoba yang lebih besar," tandas AKP ML Ladu.
(zik)
Berita Terkait
Terlibat Penyelundupan...
Terlibat Penyelundupan Narkoba, PM Kepulauan Virgin Ditangkap
Kolombia Sita Kapal...
Kolombia Sita Kapal Selam Narkoba, Angkut 3 Ton Kokain
6 Artis Indonesia Ditangkap...
6 Artis Indonesia Ditangkap Terkait Kasus Narkoba Sepanjang 2024
PBB: Puluhan Ribu Tewas...
PBB: Puluhan Ribu Tewas dalam Perang Narkoba di Filipina
Meresahkan, Transaksi...
Meresahkan, Transaksi Narkoba di Masa Pandemi Meningkat Drastis
Catherine Wilson Divonis...
Catherine Wilson Divonis 7 Bulan Penjara Atas Kasus Narkoba
Berita Terkini
3 Warga Tewas Akibat...
3 Warga Tewas Akibat Banjir di Bandarlampung
31 menit yang lalu
Isyarat Pangeran Purbaya...
Isyarat Pangeran Purbaya Penggal 2 Dalang Pemberontakan di Kerajaan Mataram
1 jam yang lalu
8 Detik Rekam Mahasiswi...
8 Detik Rekam Mahasiswi Mandi Bikin Tamat Karier Azwindar Dokter PPDS UI
1 jam yang lalu
Tampang Muhammad Azwindar...
Tampang Muhammad Azwindar Eka Satria, Dokter PPDS UI yang Rekam Mahasiswi Mandi
1 jam yang lalu
Pesawat Capung Mendarat...
Pesawat Capung Mendarat Darurat di Pantai Pangandaran Akibat Gagal Mesin
2 jam yang lalu
2 Kelompok Perguruan...
2 Kelompok Perguruan Pencak Silat Tawuran di Magetan usai Halalbihalal
2 jam yang lalu
Infografis
Qatar, UEA, dan Israel...
Qatar, UEA, dan Israel Gelar Latihan Militer Bersama
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved