Banjir Bandang Hantam Pasaman, Ratusan Warga Mengungsi

Selasa, 15 Desember 2015 - 21:57 WIB
Banjir Bandang Hantam Pasaman, Ratusan Warga Mengungsi
Banjir Bandang Hantam Pasaman, Ratusan Warga Mengungsi
A A A
PADANG - Banjir bandang menghantam daerah Kampung Paraman Dareh, Nagari Aia Manggih, Kecamatan Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat, Selasa (15/12/2015) pukul 18.30 WIB.

"Betul terjadi banjir bandang tadi. Saat ini kita dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pasaman sedang mengevakuasi warga ke daerah ketinggian," ujar Sekretaris BPBD Pasaman Rafnineli, Selasa (15/12/2015)

Ada sebanyak 300 kepala keluarga yang mengungsi dan dibantu oleh BPBD Pasaman untuk dibawa ke tempat yang lebih aman. "Kita belum mendata kerusakan dari banjir bandang, kita hanya menyelamatkan korban, kondisi saat ini gelap," ujarnya.

Menurutnya, evakuasi dilakukan dengan mengerahkan truk-truk dan mobil BPBD.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5239 seconds (0.1#10.140)