Cek Rp4,7 M di Tas Agus Tidak Ada dalam BAP

Selasa, 24 November 2015 - 22:03 WIB
Cek Rp4,7 M di Tas Agus...
Cek Rp4,7 M di Tas Agus Tidak Ada dalam BAP
A A A
DENPASAR - Cek senilai Rp4,7 miliar yang ditemukan di kamar terdakwa Agus Tae Hamda May tidak masuk dalam Berkas Acara Pemeriksaan (BAP). Cek itu didapatan dari polisi dan tidak ada kaitannya dengan kasus pembunuhan tersebut.

"Adanya cek itu kami dapatkan dari polisi. Kata penyidik cek ini tidak ada keterkaitan dengan kasus ini makanya tidak dijadikan barang bukti," kata Jaksa Fitria, di Pengadilan Negeri Denpasar, Selasa (24/11/2015).

Dia mengaku, telah melakukan pengecekan perihal cek tersebut kepada saksi Andika Ankonda dan dia mengaku mengetahuinya.

"Cek ini juga sudah kami tanyakan kepada Agus, tapi katanya tidak tahu. Tapi saat kami tanyakan kepada Andika Anakonda, ternyata dia mengetahuinya," ungkapnya.

Cek yang nilainya tergolong fantastis itu ditemukan oleh polisi di tas milik Agus, di kosnya Jalan Ceningan Sari, Gang Cempaka, Denpasar. Saat polisi mengeladah tas milik Agus di sana ada Andika Anakonda.

“Polisi hanya mengatakan ada cek, saya tidak mengetahui nominalnya berapa,” ungkap Andika.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7070 seconds (0.1#10.140)