Tambang Batubara Serobot Tanah Warga Desa Sebamban Baru

Sabtu, 14 November 2015 - 00:20 WIB
Tambang Batubara Serobot Tanah Warga Desa Sebamban Baru
Tambang Batubara Serobot Tanah Warga Desa Sebamban Baru
A A A
TANAH BUMBU - Direktur Eksekutif LeSKAPP (Lembaga Studi Kebijakan dan Pemantauan Pembangunan) Ardian NC menilai, PT Borneo Indobara (BIB) telah melakukan penyerobotan lahan milik warga Desa Sebamban Baru, Sungai Loban, Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.

"PT BIB salah satu anak perusahan PT Sinar Mas Group yang bergerak dibidang pertambangan batubara. Mereka melakukan kegiatan pertambangan tanpa ijin kepada pemilik hak atas tanah di atasnya," katanya, Jumat (13/11/2015).

Berdasarkan hasil survei LeSKAPP di lapangan, lahan yang dieksplorasi tersebut masih bermasalah antara warga pemilik lahan dengan PT BIB. Warga mengaku tidak pernah dimintai izin oleh PT BIB untuk melakukan eksplorasi.

"Dalam melakukan survei warga sekitar pertambangan, LeSKAPP menemukan laporan bahwa kegiatan penambangan yang dilakukan PT BIB telah berlangsung selama setahun lebih, warga juga menjelaskan bahwa negosiasi dan perundingan pernah dilaksanakan tapi tidak menghasilkan kesepakatan apa-apa. Tetapi kegiatan penambangan tetap dilakukan oleh PT BIB," jelasnya.

Dalam surveinya, LeSKAPP juga menemukan adanya laporan warga Sebamba Baru mengenai keterlibatan oknum aparat TNI dan polisi yang menangkapi warga yang datang di lahan yang dieksplorasi PT BIB.

"Beberapa warga sebambam Tanah Bumbu ketika ditemui di rumahnya menyampaikan dan membenarkan atas kejadian yang terjadi selama ini yang dilakukan PT BIB terhadap hak milik atas tanah lahannya,” pungkasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7781 seconds (0.1#10.140)