Aksi Pencuri Motor di Surabaya Terekam CCTV

Selasa, 20 Oktober 2015 - 04:02 WIB
Aksi Pencuri Motor di...
Aksi Pencuri Motor di Surabaya Terekam CCTV
A A A
SURABAYA - Aksi pencurian sepeda motor di Surabaya, Jawa Timur, yang terjadi Senin (19/102015) dini hari, terekam kamera pengintai atau CCTV.

Dalam rekaman CCTV yang terpasang di teras toko di kawasan Jalan Tambak Asri, Surabaya, pelaku pencurian yang beraksi seorang diri terlihat dengan santai masuk ke dalam toko. Diduga, pelaku masuk ke dalam toko untuk mengambil kunci kontak sepeda motor beserta telepon genggam milik Zubaidi (25).

Hanya dalam hituangan menit, pelaku langsung membawa kabur sepeda motor korban. Dalam rekaman CCTV ini juga terlihat pelaku sempat bertemu dengan seorang warga. Namun, warga tidak menaruh curiga karena pelaku berlagak santai dan seperti mengendarai sepeda motornya sendiri.

Menurut Zubaidi, korban yang bekerja sebagai penjaga toko kayu ini, dia baru pertama memarkir sepeda motornya di depan toko. Merasa aman diparkir di depan toko, korban yang tidur di dekat pintu masuk toko meletakkan kunci juga telepon genggamnya di atas meja kasir toko. Korban baru menyadari sepeda motornya hilang seusai bangun tidur dan hendak keluar membeli makan pagi.

Kejadian pencurian ini langsung dilaporkan korban ke Mapolsek Krembangan. Sementara, berdasar ciri-ciri pelaku yang terdapat dalam rekaman kamera CCTV, polisi terus menyelidiki dan mengusut kasus pencurian kendaraan bermotor tersebut.

Kanit Reskrim Polsek Krembangan AKP Naf'an mengatakan, dari hasil penyelidikan polisi, diduga pelaku tinggal tidak jauh dari lokasi kejadian. Hal ini didasari dari gelagat dan aksi pelaku yang dengan santainya mencuri sepeda motor korban, seakan-akan pelaku mengenali situasi dan kondisi lokasi kejadian.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0782 seconds (0.1#10.140)