Puluhan Warga Terjaring Atribut TNI-Polri

Selasa, 15 September 2015 - 09:07 WIB
Puluhan Warga Terjaring...
Puluhan Warga Terjaring Atribut TNI-Polri
A A A
JOMBANG - Belasan warga terjaring razia dalam penertiban atribut TNI-Polri di Kota Jombang, Jawa Timur, Selasa (15/9/2015) pagi.

Razia penertiban atribut TNI-Polri digelar petugas gabungan dari polisi militer bersama Provost TNI-Polisi. Petugas memeriksa seluruh kendaraan yang melintas.

Warga yang ketahuan mengenakan jaket TNI langsung dihentikan dan dipaksa melepas untuk disita.

Selain jaket petugas juga menertibkan puluhan kendaraan bermotor yang menempelkan stiker TNI-Polri pada plat nomornya.

Beragam alasan warga mengenakan jaket maupun atribut TNI-Polri ada yang karena diberi oleh anaknya, namun ada juga yang karena buru-buru tidak punya jaket lain.

"Jaket ini pemberian teman yang juga anggota TNI. Saya tidak tahu kalau warga sipil tidak boleh memakainya," ujar Agus Wiryo, warga yang terkena razia.

Tindakan tegas seperti ini sengaja dilakukan oleh petugas untuk meminimalisir terjadinya penyalahgunaan atribut TNI-Polri untuk hal-hal yang tidak diinginkan.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8012 seconds (0.1#10.140)