Lempar Molotov ke Rumah Dosen, 2 Mahasiswa UMI Ditembak Polisi

Rabu, 26 Agustus 2015 - 11:23 WIB
Lempar Molotov ke Rumah...
Lempar Molotov ke Rumah Dosen, 2 Mahasiswa UMI Ditembak Polisi
A A A
MAKASSAR - Dua mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar, Maruf dan Asriyanto, dibekuk petugas kepolisian karena diduga melakukan pelemparan bom molotov ke rumah Wakil Rektor UMI, dan salah seorang dosen UMI.

Kedua mahasiswa ini juga ditembak polisi karena melawan saat akan digelandang ke kantot polisi. Keduanya sempat menjadi buronan polisi selama dua bulan, hingga akhirnya ditangkap secara terpisah Tim Resmob Polrestabes Makassar.

Berdasarkan pengembangan polisi, Maaruf yang sebelumnya ditangkap lalu menunjukkan rumah rekannya yang diketahui bernama Asriyanto. Polisi lalu meringkus Asriyanto di rumah kosnya, Jalan Abdullah Daeng Sirua, Kecamatan Panakukan, Makassar.

Selain kedua pelaku yang telah ditangkap, polisi juga tengah membunuh tiga terduga pelaku lainnya, yaitu Eko, Marwan, dan Arman. Ketiga pelaku ini masih buron dan dalam pengejaran aparat kepolisian.

Berdasarkan informasi yang terhimpun, aksi pelemparan bom molotov ini memiliki motif dendam. Pasalnya, Maaruf beserta empat rekannya diskorsing oleh pihak kampus. Mereka pun lalu menyusun rencana pelemparan bom molotov itu.

Namun, saat akan digelandang ke kantor polisi, keduanya berusaha melawan petugas hingga polisi terpaksa menembak kedua tersangka di bagian kakinya. Keduanya lalu dibawa ke Rumah Sakit Polri Bhayangkara Makassar.

Usai pengangkatan proyektil peluru, kedua tersangka digelandang ke kantor polisi guna pemeriksaan lebih lanjut. Dari tangan kedua mahasiswa itu, polisi mengamankan satu unit motor, dua buah helm, serta jaket yang digunakan saat kejadian.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0186 seconds (0.1#10.140)