Masih Butuh Asing

Sabtu, 01 Agustus 2015 - 11:01 WIB
Masih Butuh Asing
Masih Butuh Asing
A A A
PALEMBANG - Meski telah mencoret tiga pemain asing karena berantakannya kompetisi Tanah Air, namun manajemen Sriwijaya FC (SFC) tetap berhasrat mengisi kuota tiga pemain asing saat kompetisi bergulir kembali nanti.

Patut dipertanyakan apakah manajemen akan mengontak tiga pemain asing yang dilepas yaitu penyerang Goran Ljubojevic, gelandang Morimakan Koita dan bek Abdoulaiye Maiga atau justru mencari pemain asing lain untuk mengisi kuota tersedia. “Sementara waktu rekrutmen pemain asing kita tunda hingga kompetisi jelas,”kata Direktur Teknikdan SDM PTSOM Muchendi Mahzareki.

Kehilangan tiga pemain asing Maiga, Goran dan Koita memang mengurangi kekuatan Laskar Wong Kito di lapangan. Oleh karenanya, saat kompetisi menemui titik terang, manajemen akan memprioritaskan tiga kuota pemain asing di masing-masing posisi yang kosong tersebut. “Tentunya tiga posisi kosong menjadi target utamakami musim depan,” tegas anak sulung Wakil Gubernur Sumsel Ishak Mekki ini.

Dilanjutkannya, dalam laga turnamen Piala Indonesia Satu (PIS),Laskar Wong Kito akan bertarung mengandalkan skuat lokal minus pemain asing. Meski demikian, hal itu bukan alasan tim tampil seadanya di turnamen tersebut. “Kualitas-kualitas pemain lokal kita tidak kalah dengan pemain asing. Saya yakin meski berkurang tapi kekuatan tim kita masih bisa bersaing dengan tim-tim peserta lainnya,” jelasnya.

Mematok target tinggi di turnamen PIS juga disebutkan Muchendibukan asalasalan. Seluruh elemen tim harus semaksimal mungkin berupaya mewujudkan target yang dicanangkan. Tim harus mampu memberikan torehan terbaik hingga merebut tropi juara. “Target kita juara,” pungkasnya.

M moeslim
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1382 seconds (0.1#10.140)