DPR Nilai Rencana Pemantauan Kaset Pengajian di Masjid Berlebihan

Sabtu, 25 Juli 2015 - 22:00 WIB
DPR Nilai Rencana Pemantauan...
DPR Nilai Rencana Pemantauan Kaset Pengajian di Masjid Berlebihan
A A A
JAKARTA - Ketua Komisi VIII Saleh Partaonan Daulay mengatakan, rencana Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) membentuk tim pemantau kaset pengajian di Masjid terlalu berlebihan.

"Masih banyak persoalan umat yang lebih mendesak. Termasuk bagaimana agar Masjid bisa berfungsi sebagai sentra pengembangan ekonomi umat," ujar Saleh dalam keterangan persnya yang diterima Sindonews, Sabtu (25/7/2015).

Menurut Saleh seharusnya Masjid tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah. Banyak kegiatan lain yang lebih mendesak, termasuk fungsi pendidikan dan ekonomi.

Selain itu kata Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini, dirinya melihat bahwa DMI belum tentu bisa melaksanakan tugas pemantauan itu.

"Pasalnya, Masjid-Masjid yang ada di Indonesia dimiliki dan didirikan oleh masyarakat," jelasnya.

Secara struktural, lanjut Saleh, DMI tidak memiliki garis komando langsung ke Masjid-Masjid yang ada.

"DMI itu kan ormas. Sebagai ormas, DMI tidak mempunyai tanggung jawab untuk memantau aktivitas di ormas lain. Ini penting karena kebanyakan Masjid dimiliki oleh ormas-ormas lain," pungkas mantan ketua umum PP Pemuda Muhammadiyah tersebut.
(nag)
Berita Terkait
Dirut Pertamina Pantau...
Dirut Pertamina Pantau Langsung Penanganan Insiden, Pastikan Operasional & Layanan Kilang Cilacap Tidak Terganggu
Malintasi Tolikara Papua,...
Malintasi Tolikara Papua, Kendaraan Wajib Disemprot Disinfektan
Terapkan HSSE, Lintasarta...
Terapkan HSSE, Lintasarta Terbukti Zero Accident
Medan Gempar, Mobil...
Medan Gempar, Mobil Polisi Mendadak Terbakar di Underpass Titikuning
Alec Baldwin Tembakkan...
Alec Baldwin Tembakkan Senjata Properti Syuting, Sinematografer Rust Tewas
Pemasok Senjata KKB...
Pemasok Senjata KKB Papua Diduga Terima Rp370 Juta dari Ketua DPRD Tolikara
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
4 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
4 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
6 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved