Asyik Berduaan di Kosan, Pasangan Luar Nikah Diciduk

Senin, 15 Juni 2015 - 14:09 WIB
Asyik Berduaan di Kosan,...
Asyik Berduaan di Kosan, Pasangan Luar Nikah Diciduk
A A A
PAMEKASAN - Seorang perempuan berinisial S (22), warga Desa Blumbungan diciduk bersama pasangannya FH (21) warga Trasak, Kecamatan Larangan, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

Keduanya diciduk petugas gabungan dari TNI, Polri dan Satpol PP karena tidak bisa menunjukkan surat nikah saat asyik berduaan di salah satu tempat kos, Jalan Pramuka, Kota Pamekasan.

Selain pasangan di luar nikah, petugas gabungan juga mengamankan seorang perempuan asal Lamongan berinisial ND (23), karena tidak bisa menunjukkan kartu identitas.

"Tujuannya razia untuk antisipasi jelang bulan ramadan, kebetulan hari ini kita menyisir tempat kos," terang Kasi Penyidikan Satpol PP Pamekasan, Yusuf Wibiseno, Senin (15/6/2015).

Menurut Yusuf, ada beberapa tempat kos yang disisir oleh petugas gabungan mulai dari Jalan Pintu gerbang, Jalan Sersan Mesrul, Jalan Pramuka, Jalan Raya Sumenep, dan beberapa titik lainnya
.
"Ke depan kita juga akan mengintensifkan razia ke sejumlah penginapan, hotel dan tempat hiburan," sambungnya.

Apalagi Kabupaten Pamekasan juga sudah memiliki Peraturan Daerah No. 5 Tahun 2014 tentang ramadan, sehingga Satpol PP akan terus melakukan razia untuk menjaga ketertiban selama ramadan.
(nag)
Berita Terkait
Belasan Pelajar dan...
Belasan Pelajar dan Mahasiswa Diamankan dari Penginapan
Terima Laporan Masyarakat,...
Terima Laporan Masyarakat, Polsek Medan Baru Cek Langsung Diskotek dan Spa
Asyik, Kena Razia Pekat...
Asyik, Kena Razia Pekat Malah Diberi Sembako
Malam Ramadhan, Belasan...
Malam Ramadhan, Belasan Pelajar dan Mahasiswa 'Indehoy' di Penginapan
Kapolda Sumut Minta...
Kapolda Sumut Minta Jajarannya Bersama TNI Gelar Patroli Skala Besar di 4 Daerah Ini
Dicokok Aparat saat...
Dicokok Aparat saat Nongkrong dan Mabuk Lem, ABG Cowok Ini Mewek
Berita Terkini
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
3 jam yang lalu
Tragis! 3 Pekerja Pabrik...
Tragis! 3 Pekerja Pabrik Kulit di Sumedang Sempat Saling Menolong hingga Meninggal di dalam Kubangan Limbah
3 jam yang lalu
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
7 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
8 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
9 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
9 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved