Orang Tua Pelajar yang Tewas di Tapteng Sesalkan Manager PT SGSR

Jum'at, 29 Mei 2015 - 05:57 WIB
Orang Tua Pelajar yang...
Orang Tua Pelajar yang Tewas di Tapteng Sesalkan Manager PT SGSR
A A A
TAPANULI TENGAH - Salah seorang wali murid, korban tewas akibat truk terguling di Desa Mas Nauli, Kecamatan Sirandorung, Tapanuli Tengah (Tapteng) Jamal Laia menyesalkan manager teknik PT Sinar Gunung Sawit Raya (SGSR) selaku pengelola truk maut tersebut. (Baca juga: Truk Pengangkut Pelajar Terguling, 17 Tewas).

“Posisi dan tugas saya sebagai wakil koordinator teknik di perusahaan tersebut sering diambil alih oleh manager. Padahal kalau saya yang langsung menangani, mungkin tidak akan terjadi seperti itu. Bahkan juga saya sudah lama mengusulkan agar perusahaan membeli dua unit mobil baru untuk pelajar, walaupun mobil tersebut masih layak pakai. Tapi sampai sekarang belum ada realisasi dari perusahaan,” papar dia, Kamis (28/5/2015).

Dia mengaku truk tersebut masih sangat layak untuk dikendarai, sekalipun merupakan keluaran tahun 1987.

Pasalnya truk tersebut senantiasa mendapatkan perbaikan dan perawatan. Perbaikan bahkan baru dilakukan seminggu sebelumnya.

Dia mengakui, mobil yang dipergunakan untuk mengangkut pelajar dari kebun tersebut selama ini diperuntukkan untuk mengangkut hasil kebun perusahaan yakni kelapa sawit.

Namun karena mobil yang diperuntukkan untuk pelajar selama ini (juga mobil dum truk yang dibuat beratap tapi tanpa tempat duduk) rusak, maka digantikan dengan truk yang mengalami kecelakaan tersebut.

“Sopir truk itu sendiri kita akui berpengalaman, dan sudah enam bulan ini dikhususkan membawa pelajar dari kebun ini,” tandasnya.
(sms)
Berita Terkait
Banyak Korban Jiwa,...
Banyak Korban Jiwa, Kasus Kecelakaan di Jalan Tol Masih Tinggi
Hati-hati! Ini 4 Faktor...
Hati-hati! Ini 4 Faktor Utama Penyebab Kecelakaan di Jalan Tol
Prancis Ganti Nama Kecelakaan...
Prancis Ganti Nama Kecelakaan Lalu Lintas Fatal Jadi Pembunuhan Lalu Lintas
Polisi Ini Rela Menambal...
Polisi Ini Rela Menambal Jalan Berlubang Demi Mencegah Lakalantas
Kecelakaan Maut di Jalan...
Kecelakaan Maut di Jalan Raya Bogor, Seorang Perempuan Tewas
Risiko Kecelakaan Lalu...
Risiko Kecelakaan Lalu Lintas Tinggi, JRP Lakukan Ini
Berita Terkini
Kronologi Wanita Korban...
Kronologi Wanita Korban Mutilasi di Serang hingga Sang Kekasih Ditangkap
6 menit yang lalu
5 Gunung Suci di Jawa...
5 Gunung Suci di Jawa Timur Jadi Patokan Kerajaan Dirikan Bangunan
54 menit yang lalu
Gempar! Mayat Wanita...
Gempar! Mayat Wanita Korban Mutilasi Ditemukan di Perkebunan Gunungsari Banten
1 jam yang lalu
Setelah Tangkap Kurir,...
Setelah Tangkap Kurir, Polisi Buru Pengendali Sabu 10 Kg di Apartemen PIK
1 jam yang lalu
Tenaga Ahli Anggota...
Tenaga Ahli Anggota DPRD Jakarta Dilaporkan ke Polisi terkait Dugaan Pelecehan Seksual
1 jam yang lalu
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
7 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved