Papan Informasi HargaTak Berfungsi

Selasa, 26 Mei 2015 - 10:30 WIB
Papan Informasi HargaTak...
Papan Informasi HargaTak Berfungsi
A A A
MEDAN - Keberadaan papan informasi harga komoditas di sejumlah pasar tradisional dinilai hanya membuang anggaran. Pasalnya, papan informasi itu sama sekali tidak berfungsi.

Berdasarkan pengamatan KORAN SINDO MEDAN, beberapa hari ini, papan informasi harga komoditas menggunakan elektronik di sejumlah pasar tradisional, antara lain Pusat Pasar Medan, Pasar Aksara, Pasar Petisah, Pasar Simpang Limun, dan Pasar Aksara, padam. Kondisi ini tentu dikeluhkan warga dan pedagang, mengingat harga komoditas sering tidak stabil.

Salah satu pengunjung di Pasar Petisah Medan, Siti Fatimah, 45, mengatakan, sudah sejak lama keberadaan papan informasi di pasar tersebut tidak menyala. Padahal, warga sangat membutuhkan informasi tentang harga komoditas. Menurutnya, padamnya papan informasi tentu diketahui Pemko Medan, sayang tidak ada tindakan yang dilakukan. “Sejak tahun lalu itu (papan informasi) mati. Walaupun hidup, mungkin hanya sebentar. Tapi yang sering saya lihat, mati. Makanya kita sering juga bertanya apa untung itu kalau hanya dipajang tapi tidak berfungsi,” ungkap Siti kepada KORAN SINDO MEDAN , Senin (25/5).

Untuk itu, dia meminta Pemko Medan segera mengaktifkan papan informasi elektronik agar warga dapat mengetahui harga riil guna membantu mereka sewaktu berbelanja. Dengan begitu warga tidak perlu lagi melakukan tawar-menawar sewaktu berbelanja. “Perlulah, itu kan sudah ada anggarannya. Kalau rusak kenapa tidak diperbaiki,” ucapnya.

Hanifah, 41, warga yang sedang berbelanja ke Pasar Pusat Pasar Medan, mengakui tidak pernah melihat papan informasi harga komoditas terletak di dekat Kantor PD Pasar itu hidup. Tidak heran kalau masyarakat sama sekali tidak peduli dengan keberadaan papan informasi yang memakan anggaran dari Pemko Medan itu. “Kita pembeli tidak pernah menikmati fasilitas itu.

Keberadaannya sama sekali tidak berfungsi. Seharusnya pelayanan untuk masyarakat itu harus difungsikan karena sudah memakan uang negara untuk membangunnya. Jangan pembangunan sudah ada, malah disia-siakan,” katanya. Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisperindag) Medan, Syahrizal Arief, mengatakan, papan informasi harga komoditas yang berada di sejumlah pasar tradisional, dalam kondisi bagus, kecuali di Pasar Simpang Limun dan Pasar Aksara.

Bahkan, dia mengklaim setiap harinya selalu memperbarui harga. “Tunggu saja cek dulu, kondisi (papan informasi) masih bagus, kecuali di Pasar Simpang Limun dan Pasar Aksara. Kendalanya hanya daya listriknya tidak terpenuhi,” katanya.

Irwan siregar
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1177 seconds (0.1#10.140)