Pembangunan TMP Empatlawang ditolak Kemensos

Selasa, 06 November 2012 - 18:58 WIB
Pembangunan TMP Empatlawang ditolak Kemensos
Pembangunan TMP Empatlawang ditolak Kemensos
A A A
Sindonews.com - Rencana pembangunan Taman Makam Pahlawan (TMP) di kabupaten Empatlawang hingga kini belum mendapatkan persetujuan dari pihak Kementerian Sosial (Kemensos) RI.

Salah satu yang menjadi alas an pihak Kemensos, karena usulan atau pengajuan pembangunan TMP bagi para pejuang di Empatlawang karena pihaknya belum bisa mengajukan sertifikat atas lahan yang akan diajukan sebagai lokasi pembangunan TMP tersebut.

Kepala Dinas Sosial Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans), Empatlawang Kipli membenarkan hal tersebut. Menurutnya pemerintah pusat dalam hal ini kementrian sosial tidak menerima pengajuan pembangunan TMP tanpa sertifikat tanah yang jelas. Padahal menurutnya, lahan untuk lokasi tersebut sudah disiapkan, hanya saja sertifikatnya belum ada.

“Kami baru pulang dari kementrian social untuk menanyakan hal itu dan ternyata jawaban dari kementrian tidak akan bisa dibangun apabila tidak ada sertifikat tanah, itulah yang menjadi kendala beberapa kali pengajuan ditolak oleh pihak kementrian,” ungkap Kipli menjelaskan kepada wartawan, Selasa (6/11/2012).

Namun menurutnya, pihaknya akan terus mengupayakan sertifikat tanah tersebut pada 2013 mendatang, sebab menurutnya TMP harus dibangun kendati terlambat sebab banyak pihak yang telah mempertanyakan keberadaan TMP. Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan pihak Tata Pemerintahan (Tapem) sebagai leading sektor masalah tersebut.

“Akan tetap kita upayakan, karena masalahnya hanya sertifikat yang menjadi hambatan untuk pengajuan pembangunan tersebut,” ujarnya.

Sementara Kepala Bagian Tapem setda Empatlawang, M Mursadi mengatakan masalah sertifikat tanah akan segera diupayakan. Namun menurutnya, jelas butuh waktu dan tidak bisa dalam waktu yang singkat. Apalagi menurutnya, untuk ketetapan lokasi belum jelas apakah di kawasan Talang Gunung atau di lokasi baru di kawasan jalan poros, Tebing Tinggi.

“Tanahnya sempat diusulkan di Talang Gunung tetapi belakangan diusulkan lagi di Jalan poros, sehingga kami harus berkoordinasi terlebih dulu dengan bupati untuk membicarakan hal tersebut,” ujarnya.

Menurutnya,jika lokasi tanahnya sudah dipastikan dan jelas maka pihaknya akan segera mengupayakan sertifikat tanah tersebut karena sebelumnya pihak Tapem sendiri belum mengetahui jika ada syarat sertifikat terlebih dahulu untuk membangun TMP.

Menurut tokoh masyrakat Empatlawang Syamsu Indera Usman, keberadaan TMP bagi suatu daerah atau kabupaten sangatlah penting. Karena menurutnya, keberadaan daerah termasuk untuk memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan RI tidak lepas dari usaha dan perjuangan para pejuang, termasuk di daerah khususnya di Kabupaten Empatlawang.

“Itu merupakan salah satu upaya kita generasi penerus untuk mengenang dan menghormati perjuangan mereka (para pejuang) yang telah gugur,” ujarnya.
(azh)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.2023 seconds (0.1#10.140)