Sejak Usia Empat Tahun, Musa Izzanardi Ingin Masuk ITB

Selasa, 31 Mei 2016 - 22:35 WIB
Sejak Usia Empat Tahun, Musa Izzanardi Ingin Masuk ITB
Sejak Usia Empat Tahun, Musa Izzanardi Ingin Masuk ITB
A A A
BANDUNG - Musa Izzanardi keluar dari salah satu ruang kelas di SMP Yayasan Atikan Sunda (YAS) Bandung dengan wajah percaya diri. Ia baru saja mengikuti ujian tertulis Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2016.

Izzan, begitu ia biasa disapa, merupakan peserta SBMPTN dengan usia muda yaitu 13 tahun. Ia jadi pembeda di antara peserta lain yang rata-rata berusia di atas 16 tahun.

"Rame sih ujiannya. Di dalam kelas pesertanya seumuran kakak saya semua," kata Izzan, Selasa (31/5/2016).

Selama mengikuti ujian, ia mengaku tidak canggung. Sebab, ia sudah belajar cukup keras demi bisa masuk perguruan tinggi idamannya.

"Soal-soalnya agak beda dari yang dipelajari, tapi lumayan bisa dikerjain. Saya optimistis mudah-mudahan bisa keterima," ungkapnya.

Izzan bisa mengikuti ujian SBMPTN setelah lulus mengikuti ujian paket C pada April 2016. Ia tidak menempuh pendidikan formal. Selama ini, ia belajar melalui proses home schooling.

Anak kedua dari tiga bersaudara itu memilih FMIPA Institut Teknologi Bandung (ITB), jurusan Matematika di Universitas Indonesia (UI), dan Fisika di UI. Bagi Izzan, Matematika dan Fisika adalah bidang yang sangat diminatinya.

Soal alasan memilih ITB, ia mengaku sudah sangat menginginkan kuliah di sana sejak kecil. "Saya mau masuk ITB sejak kecil, dari usia empat tahunan. Mungkin karena dari kecil sering diajak main sama orangtua di ITB, jadi yang kepikiran ingin masuk ITB."
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4334 seconds (0.1#10.140)