Rombongan Wisata Bank Mandiri Alami Kecelakaan di Raja Ampat

Sabtu, 28 Mei 2016 - 19:30 WIB
Rombongan Wisata Bank Mandiri Alami Kecelakaan di Raja Ampat
Rombongan Wisata Bank Mandiri Alami Kecelakaan di Raja Ampat
A A A
WAISAI - Rombongan wisata Bank Mandiri mengalami musibah saat melakukan tour wisata di Pulau Pianemo Raja Ampat, Papua Barat, pukul 08.30 Wit.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, kejadian bermula saat speed boat yang ditumpangi rombongan wisata Bank Mandiri Jayapura dari Sorong, pada Sabtu 28 Mei 2016 pagi tadi dengan tujuan Pulau Pianemo.

Rombongan yang terdiri dari lima orang, termasuk crew speed boat ini, bertolak dari Pelabuhan Usaha Mina Sorong, Sabtu pagi tadi. Perjalanan kurang lebih tiga jam tersebut awalnya berjalan normal.

Namun sesampainya di Pulau Pianemo, pada pukul 13.35 Wit, Speed Boat yang membawa rombongan turis domestik Bank Mandiri Jayapura ini berusaha menghindari pelampung atau rambu laut.

Saat berusaha menghindar itulah, speed boat rombangan menabrak dindding karang pintu masuk Pulau Pianemo.

"Speed menabrak karang yang berada di pintu masuk Pulau Pianemo, karena menghindari pelampung yang berada di samping kiri pintu masuk Pulau Pianemo," kata Herri, salah satu warga di lokasi kejadian, Sabtu (28/5/2016).

Menurut Herri, atas kejadian itu speed boat yang ditumpangi para wisatawan itu terbalik, dan seluruh penumpang terlempar keluar dari speed boat. Beruntung, para pengunjung di Pulau Pianemo langsung menolong para korban.

"Saat kejadian speed boat terbalik hingga seluruh penumpang yang berada di dalam spit terlempar keluar dari speed boat. Pengunjung yang sedang melaksanakan rekreasi langsung menolong korban yang berada di speed boat," jelas Herri.

Usai kejadian, seluruh penumpang langsung dievakusi ke Waisai, pusat kota Kabupaten Raja Ampat untuk mendapat perawatan di RSUD Waisai. Dua orang dikabarkan terluka parah akibat isiden ini.

Adapun nama-nama penumpang sebagai berikut:
1. Noli (tur gait)
2. Nita (karyawan Bank Mandiri Jayapura)
3. Iksan (karyawan Bank Mandiri Jayapura)
4. Semi Sageus Jengreng (pembantu pengemudi speed)
5. Brigadir Susilo (anggota Polresta Sorong Kota)
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5360 seconds (0.1#10.140)