Fakta-fakta Bupati Meranti, Ternyata Juragan Tanah di Riau yang Ancam Angkat Senjata

Selasa, 13 Desember 2022 - 01:22 WIB
loading...
Fakta-fakta Bupati Meranti,...
Fakta-fakta tentang Bupati Meranti, Muhammad Adil, ternyata juragan tanah di Riau dan mengancam angkat senjata dan gabung ke Malaysia. Foto: Istimewa
A A A
MERANTI - Bupati Meranti, Muhammad Adil mendadak jadi sorotan usai meluapkan kekecewaannya atas pemberian Dana Bagi Hasil (DBH) oleh Kemenkeu. Dalam video dia bahkan menyebut Kemenkeu diisi iblis atau setan.

Kini orang nomor satu Kepulauan Meranti, Provinsi Riau itu menjadi sorotan sejumlah pihak usai ungkapannya menyebar luas di medias sosial.

Dia bahkan menuding Kemenkeu telah mengeruk keuntungan dari eksploitasi minyak di Kepulauan Meranti. Berikut fakta-fakta tentang Bupati Meranti, Muhammad Adil.

Baca juga: Bupati Meranti M Adil Sebut Kemenkeu Isi Setan Iblis, Ini Profil dan Sepak Terjangnya


Juragan Tanah di Riau


Harta kekayaan milik Bupati Meranti yang saat ini sedang kontroversi menilik laman elhkpn.kpk.go.id, tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp4.785.577.310 (Rp4,7 miliar).

Harta kekayaannya tersebut terakhir kali dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 29 Maret 2022 untuk periodik 2021.

Harta kekayaan Adil mayoritas terdiri dari aset berupa hamparan tanah yang tersebar di daerah Bengkalis, Meranti, Kampar, dan Pekanbaru.



Adil tercatat memiliki sebanyak 65 bidang tanah di daerah Riau tersebut yang merupakan hasil sendiri. Aset tanah Adil di Riau tersebut jika ditotal secara keseluruhan mencapai Rp4,36 miliar.

Adil juga memiliki harta lainnya berupa kas dan setara kas Rp244 juta. Ia tidak memiliki utang. Jika ditotal keseluruhan, harta kekayaan Adil mencapai Rp4.785.577.310 (Rp4,7 miliar).

Ancam Angkat Senjata dan Gabung Malaysia

Perseteruannya dengan Kemenkeu langsung memuncak usai menyebut Kementerian Keuangan diisi iblis atau setan dalam video yang beredar luas di media sosial.

Adil bahkan menuding Kemenkeu telah mengeruk keuntungan dari eksploitasi minyak di Kepulauan Meranti.

Bahkan, Adil mengancam akan angkat senjata dan bergabung dengan Malaysia karena kecewa dengan pemberian Dana Bagi Hasil (DBH) oleh Kemenkeu. Pernyataan Adil tersebut kemudian viral dan menuai berbagai komentar.



Anggota DPRD Riau 2 Periode

Sebelum menjadi bupati, M Adil menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Riau selama dua periode yaitu periode 2014-2018 dan terpilih lagi untuk periode selanjutnya yaitu 2019-2022.

Pada periode kedua, Adil hanya menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Riau setengah periode karena maju sebagai Calon Bupati Kepulauan Meranti periode 2021-2024.

Dia mengawali kariernya dengan menjadi anggota DPRD Kabupaten Bengkalis pada tahun 2009, kemudian anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti pada tahun 2009 hingga 2014.

Adil menjabat sebagai Bupati Meranti sejak bulan Februari 2021 dengan meraih perolehan suara sebanyak 37.116. Mantan politikus PKB yang hengkang ke PDI Perjuangan.



Perang Dingin dengan Gubernur Syamsuar

Bupati Meranti, Muhammad Adil dalam beberapa bulan juga sempat dikabarkan terlibat perang dingin dengan Gubernur Riau, Syamsuar.

Perang dingin itu terjadi ketika Adil menolak kunjungan kerja Syamsuar dan menolak hadir di acara yang digelar oleh Pemprov Riau yang juga dihadiri oleh Mendagri Tito Karnavian.

Tindakan Adil ini adalah sebagai wujud protes terhadap Syamsuar yang merasa wilayahnya dianaktirikan oleh Gubernur Riau, Syamsuar
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1384 seconds (0.1#10.140)