G20 Digital Innovation Network: Wadah Inovasi Digital untuk Menjawab Tantangan Global

Rabu, 14 September 2022 - 18:51 WIB
loading...
G20 Digital Innovation...
Kemenkominfo menyelenggarakan Digital Innovation Network (DIN) Presidensi G20 Indonesia, dengan mengangkat tema The Rise of Digital Economy: Post-Pandemic Recovery and Beyond. (Ist)
A A A
DENPASAR - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) menyelenggarakan Digital Innovation Network (DIN) Presidensi G20 Indonesia, dengan mengangkat tema “The Rise of Digital Economy: Post-Pandemic Recovery and Beyond”.

Kegiatan ini dilaksanakan secara hibrida pada tanggal 2-4 September 2022 di Bali International Convention Center (BICC) The Westin Resort Nusa Dua, Badung, Bali.

G20 DIN bertujuan menjadi forum premier untuk berbagi pengetahuan, mendorong diskusi, dan membangun kemitraan di antara para pelaku industri dan para pemain inovasi global dengan menghadirkan berbagai sesi termasuk startup pitching, keynote speech, diskusi panel, acara budaya, pertemuan bisnis 1-on-1, dan sesi networking kelas dunia.

Tahun ini, G20 DIN mewadahi pencarian startup paling menjanjikan di lima sektor prioritas, yaitu kesehatan (Healthcare), energi bersih dan energi terbarukan (Green and Renewable Energy), pendidikan dan teknologi (Education Technology).

Kemudian inklusifitas keuangan (Financial Inclusivity), dan rantai pasok barang (Supply Chain) yang dihadiri oleh delegasi negara anggota G20 dan negara undangan, antara lain Argentina, Australia, Brazil, Jerman, India, Indonesia, Jepang, Republik Korea, Mexico, Rusia, Saudi Arabia, Afrika Selatan, Turkiye, Inggris, Amerika, Uni Eropa, Singapura, dan Kamboja.

Masing-masing negara mengirimkan startup terbaik untuk setiap sektor yang diangkat dalam G20 DIN. Kegiatan ini melibatkan 400 participant dari 42 ventures capital, 55 startup, serta sejumlah policy makers (para pembuat kebijakan bidang digital), dan korporasi yang hadir baik secara fisik maupun virtual.

Digital Innovation Network (DIN) Presidensi G20 Indonesia merupakan inisiatif Indonesia sebagai bentuk kelanjutan pengembangan forum Digital Innovation League (DIL) di Presidensi G20 Italia tahun 2021 yang diikuti sebanyak 100 startup dari 20 negara.

Para startup melakukan presentasi di hadapan panelis hingga terpilihlah 10 startup terbaik, di mana dua diantaranya adalah Nalagenetics dan Ruangguru yang berasal dari Indonesia.

Rangkaian pelaksanaan DIN diawali acara Welcoming Reception dengan sambutan dari Direktur Jenderal Aplikasi Informatika, Semuel Abrijani Pangerapan yang menyambut kedatangan para delegasi.

“Kementerian Kominfo mengundang para startup, venture capital, pembuat kebijakan, dan korporasi, yang merupakan pemain kunci yang menciptakan inovasi untuk bersama-sama berbagi etalase ide mereka untuk bisa menjawab tantangan global,” ujar Semuel dalam Welcoming Reception DIN, di The Westin Hotel, Nusa Dua, Badung, Bali, Jumat (02/09/2022).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kerukunan Umat Beragama...
Kerukunan Umat Beragama saat Ramadan: Pecalang Jaga Amankan Salat Tarawih di Bali
Kota Denpasar dan Pemprov...
Kota Denpasar dan Pemprov Bali Bersinergi Dukung Pembangunan Berkelanjutan
Autentikasi Dokumen...
Autentikasi Dokumen Ijazah Digital Diterapkan di Perguruan Tinggi Sulsel
Pelajari Sarana Jaringan...
Pelajari Sarana Jaringan Utilitas Terpadu, DPRD Kota Denpasar Studi Banding ke JIP
Longsor di Denpasar...
Longsor di Denpasar Bali: 5 Orang Tewas, 3 Luka-luka
Kantor Imigrasi Denpasar...
Kantor Imigrasi Denpasar Tindak Tegas 138 WNA Sepanjang 2024
Pameran Seni Digelar...
Pameran Seni Digelar di Kawasan Ekonomi Khusus Kura Kura Bali
Belasan Advokat Muda...
Belasan Advokat Muda KAI Ikuti Pengambilan Sumpah di Denpasar
RSUP Ngoerah Denpasar...
RSUP Ngoerah Denpasar Hadirkan NgoerahSun Wellness and Aesthetic Center
Rekomendasi
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Celine Evangelista Menangis...
Celine Evangelista Menangis Cium Kakbah, Perjalanan Perdana ke Tanah Suci usai Mualaf
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
Berita Terkini
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
3 jam yang lalu
Kanit PPA Polrestabes...
Kanit PPA Polrestabes Makassar Minta Rp10 Juta ke Pelaku Pelecehan, Rp5 Juta untuk Korban dan Rp5 Juta Iptu HR
5 jam yang lalu
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
5 jam yang lalu
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
5 jam yang lalu
Kronologi Fidya Kamalindah...
Kronologi Fidya Kamalindah Atlet Taekwondo Nasional asal Bandung Hilang 10 Tahun
11 jam yang lalu
Kasus Korupsi Pabrik...
Kasus Korupsi Pabrik Gula Asembagus, Kortas Tipikor Mabes Polri Geledah Kantor PTPN 1 Surabaya
11 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Gunakan AI...
Arab Saudi Gunakan AI untuk Cetak Penghafal Al-Quran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved