40 Rumah Terbakar di Cakung, Pemkot Jaktim Siagakan Posko Pengungsi

Selasa, 30 Agustus 2022 - 09:02 WIB
loading...
40 Rumah Terbakar di...
Sebanyak 40 rumah warga di Jalan Swadaya PLN RT 13/02, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, hangus dilahap si jago merah. Foto/MPI/Muhammad Farhan
A A A
JAKARTA - Kebakaran hebat yang menghanguskan 40 rumah di Jalan Swadaya PLN, RT 13/RW 02, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, Senin (29/8/2020).Pasalnya, ratusan warga yang kehilangan rumahnya tersebut perlu pertolongan untuk diungsikan sementara.

Kasi Perlindungan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin Sudin Sosial Jakarta Timur, Ridwan mengatakan, guna menanggulangi pengungsi kebakaran, pihaknya menyiapkan posko tenda darurat yang didirikan di lokasi yang tidak jauh dari pusat kebakaran kemarin.

”Posko disiagakan selama tujuh hari. Tenda sudah didirikan dan bantuan sudah mulai di distribusikan kepada warga,” kata Ridwan, Selasa (30/8/2022).

Ridwan mengungkapkan, selain mendirikan posko pengungsian darurat, Sudin sosial Jakarta Timur memberikan bantuan logistik berupa pakaian, perlengkapan tidur dan alat mandi. Bantuan berupa makanan dan minuman siap saji diberikan kepada korban kebakaran.

Ketua RT 13/RW 02, Insuwandi mengungkapkan warganya yang sejumlah 54 kepala keluarga (KK) yang terdiri dari 150 jiwa alami kehilangan tempat tinggal. Warganya sudah ikhlas menerima musibah tersebut sehingga tidak ada rasa ingin menyalahkan siapapun.



”Bisa dibilang 90 persen ya harta benda yang ada tidak bisa diselamatkan. Karena kebakar ya jadi cuma menyelamatkan diri aja gitu yang paling utama,” katanya.

Tenda pengungsian yang dipersiapkan sementara akan didirikan empat tenda, yakni dua dari Sudin Sosial Jakarta Timur dan dua dari BPBD DKI Jakarta. Sudin Lingkungan Hidup siapkan toilet portabel, dan terkait kesehatan disediakan Puskesmas Kecamatan Cakung.

Diketahui, Kebakaran tersebut melanda di pemukiman warga Jalan Swadaya PLN RT 13/02, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur pada Senin (29/8/2022). Kebakaran yang menghanguskan 40 rumah tersebut terjadi lantaran korsleting listrik.

Pemadaman kebakaran menjelang waktu subuh tersebut juga alami sejumlah kesulitan, salah satunya akses jalan menuju lokasi. Untuk itu 16 unit mobil pompa dikerahkan, total kerugian 40 rumah semi permanen dan permanen hangus terbakar tak tersisa.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tim Labfor Polri Usut...
Tim Labfor Polri Usut Kebakaran 3 Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogyakarta
3 Gerbong Kereta di...
3 Gerbong Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar, KAI Pastikan Tak Ada Korban
3 Gerbong Kereta di...
3 Gerbong Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar, KAI Usut Penyebabnya
Proyek MRT di Rawamangun...
Proyek MRT di Rawamangun Kebakaran
Kebakaran Polda Banten,...
Kebakaran Polda Banten, Wakapolda: Penyebabnya Diperiksa Tim Laboratorium
Kebakaran Polda Banten,...
Kebakaran Polda Banten, Api Berkobar dari Lantai 3
Kebakaran Polsek Helvetia...
Kebakaran Polsek Helvetia Medan, Ruang Intelkam dan Provost Ludes
Si Jago Merah Mengamuk!...
Si Jago Merah Mengamuk! Gudang Kardus di Penjaringan Terbakar
Rumah Padat Penduduk...
Rumah Padat Penduduk di Duri Kosambi Kebakaran, 18 Unit Damkar Dikerahkan
Rekomendasi
43 Negara yang Dilarang...
43 Negara yang Dilarang Masuk ke AS, Adakah Indonesia?
Siapa Ebrahim Rasool?...
Siapa Ebrahim Rasool? Duta Besar Muslim Afrika Selatan yang Diusir AS karena Membenci Trump dan Anti-Israel
Alamtri Resources Gelar...
Alamtri Resources Gelar Buka Puasa Bersama 1.000 Anak Yatim
Berita Terkini
Truk Angkutan Barang...
Truk Angkutan Barang Dilarang Melintasi Pelabuhan Merak Mulai 24 Maret 2025
37 menit yang lalu
Geger Sumpah Palapa,...
Geger Sumpah Palapa, Ibu Penguasa Majapahit Turun Tangan Temui Gajah Mada
54 menit yang lalu
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
7 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
9 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
9 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
10 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved